Jelang Pemilu 2024, Bupati Pandeglang Minta MUI Dorong Peningkatan Angka Partisipasi Pemilih

21 September 2023, 17:40 WIB
Potret Bupati Pandeglang Irna Narulita saat berbincang dengan Ketua MUI Pandeglang KH. Zamzami Yusuf. Bupati Pandeglang minta MUI dorong partisipasi pemilih Pemilu 2024 di Kabupaten Pandeglang. /Kabar Banten/Aldo Marantika

KABAR BANTEN - Bupati Pandeglang Irna Narulita meminta Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pandeglang untuk mendorong peningkatan angka partisipasi pemilih menjelang Pemilihan Umum atau Pemilu 2024.

 

"Pemilu tahun lalu partisipasi masyarakat hanya 65 persen, kami harap dukungan MUI agar masyarakat bisa datang ke TPS untuk menyalurkan suaranya pada Pemilu 2024 mendatang," kata Irna Narulita kepada awak media, Kamis 21 September 2023.

Menurut Irna Narulita, mensukseskan Pemilu 2024 bukan hanya tugas penyelenggara pemilu, seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), dan Pemerintah. Lebih dari itu, masyarakat juga harus ikut andil mensukseskan pesta demokrasi ini.

"Ini pesta rakyat, rakyat semua harus bergerak meningkatkan partisipasinya untuk mensukseskan pesta demokrasi, MUI bisa menstimulus untuk mendorong masyarakat supaya tidak golput," ungkapnya.

Irna Narulita menyampaikan, hal lain yang perlu diperhatikan adalah dampak dari pesta rakyat. Biasanya, kecenderungan terpecah belah sangat besar diantara sesama warga.

 

"Hadirnya MUI harus mengedukasi masyarakat jangan terprovokasi yang akan memecah belah komponen bangsa, kami yakin masyarakat sekarang lebih cerdas," ujarnya.

Baca Juga: Pemilu Serentak 2024: Gencar Kampanye Digital di Era Media Sosial

Sementara itu, Ketua MUI Pandeglang K.H Zamzami Yusuf mengatakan, pihaknya akan selalu berusaha melaksanakan amanah sebagai pemersatu umat dan tempat ber mudzakarah.

"Kita berusaha maksimal meneladani Nabi Muhammad SAW dalam berprilaku dan menyelesaikan setiap persoalan, walaupun tidak akan bisa sempurna tapi kita berusaha meneladani apa yang diamanatkan baginda Nabi," tandasnya.***

 

Editor: Kasiridho

Tags

Terkini

Terpopuler