Amankan Pilkada, Polda Banten Terjunkan Ribuan Personel di Tiga Daerah

- 7 Desember 2020, 10:36 WIB
Kapolda Banten Irjen Pol Fiandar meninjau pasukan saat Apel kesiapsiagaan PAM TPS Pilkada Serentak 2020 di Provinsi Banten, Senin 7 Desember 2020
Kapolda Banten Irjen Pol Fiandar meninjau pasukan saat Apel kesiapsiagaan PAM TPS Pilkada Serentak 2020 di Provinsi Banten, Senin 7 Desember 2020 /M. HASHEMI RAFSANJANI/

KABAR BANTEN - Polda Banten menerjunkan ribuan personel di tiga kabupaten kota yang melaksanakan Pilkada Serentak 2020 di Provinsi Banten.

Mereka akan membantu personel polres dalam mengamankan pilkada sebelum dan setelah pemungutan suara dilaksanakan.

Diketahui, empat kabupaten kota di Banten melaksanakan Pilkada Serentak 2020. Keempatnya yaitu Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, Kota Cilegon, dan Kota Tangerang Selatan. 

Baca Juga: IKP se-Indonesia Diperbaharui, Kerawanan Pilkada Tangsel dan Kabupaten Serang Diungkap Bawaslu RI

Sementara untuk Kota Tangerang Selatan masuk wilayah hukum Polda Metro Jaya. Pemungutan suara empat kabupaten/kota tersebut dilaksanakan 9 Desember 2020.

Kapolda Banten Irjen Pol Fiandar mengatakan, personel Polda Banten akan membantu personel dari polres agar pengamanan pilkada di tiga kabupaten/kota wilayah hukum Polda Banten lebih optimal.

Baca Juga: 10 Kabupaten Kota Disebut Rawan pada Pilkada, Satu dari Banten

"Para pasukan tersebut dimaksudkan dalam rangka mem-backup polres supaya mereka lebih maksimal lagi melaksanakan pengamanan," kata Kapolda di Mapolda Banten, Senin 7 Desember 2020.

Rencananya personel Polda Banten akan ikut mengamankan pilkada selama tiga hari. Akan tetapi durasi hari tersebut bisa diperpanjang bila situasi pilkada memanas. 

Baca Juga: Pencoblosan Pilkada Kota Tangsel 2020, Angka Partisipasi Ditargetkan 77 Persen

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x