Dinilai Layak Pimpin Banten, Syafrudin Didorong Maju di Pilgub, Pusat Ikut Mendukung

- 27 Desember 2020, 14:43 WIB
Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I DPW PAN Banten di Rumah PAN Banten, Sabtu 26 Desember 2020
Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I DPW PAN Banten di Rumah PAN Banten, Sabtu 26 Desember 2020 /Sutisna/

Dengan bekal memimpin Kota Serang yang merupakan Ibu Kota Provinsi Banten, menurut Anggota DPRD Banten ini, Syafrudin diyakini mampu memimpin Banten.

"Kita lihat sekarang hasil dari kepemimpinan beliau memimpin Kota Serang cukup bagus, banyak kemajuan yang terjadi," katanya.

Baca Juga: Regenerasi Pengurus, PKS Banten Gelar Muswil V secara Daring dan Luring

Apakah nanti Syafrudin didorong maju sebagai calon gubernur atau calon wakil gubernur, pihaknya akan melihat dinamika yang berkembang nanti.

"Yang pasti karena kursi (PAN) hanya enam di DPRD Banten, maka sangat membutuhkan teman koalisi, di situ nanti kami bicarakan," ujarnya. 

Baca Juga: Gejala Aneh Covid-19 Merebak, Kulit Ruam hingga Bengkak, Pakar Ungkap Hal Mengejutkan

Ketua DPP PAN Bidang Pemenangan Pemilu Yandri Susanto mengatakan, sepenuhnya menyerahkan kepada Syafrudin untuk maju atau tidaknya dalam Pilgub mendatang.

"Tinggal dipilih, mau dua periode di Kota Serang kami dukung, mau maju menjadi gubernur kami dukung, keduanya pilihan yang enak," katanya.***

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah