Disuntik Vaksin Sinovac, Bupati Irna : Gak Sakit, Lebih Yakin Aman dan Kebal Covid-19

- 14 Januari 2021, 14:16 WIB
Bupati Pandeglang, Hj. Irna Narulita sedang menjalani vaksinasi Covid-19, di Pendopo Kabupaten Tangerang, Kamis 14 Januari 2021.  ‎
Bupati Pandeglang, Hj. Irna Narulita sedang menjalani vaksinasi Covid-19, di Pendopo Kabupaten Tangerang, Kamis 14 Januari 2021.  ‎ /Endang Mulyana/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Bupati Pandeglang, Hj. Irna Narulita menjadi orang pertama di Pandeglang yang sudah disuntik vaksin Sinovac, di Pendopo Kabupaten Tangerang, Kamis 14 Jamuari 2021 pukul 10.00.

Irna menjalani penyuntikan vaksin Sinovac  bersama bupati dan wali kota se-Banten dan Forkopimda Provinsi Banten.

"Ya, gak apa-apa, aman setelah disuntik vaksin Sinovac. Senang sih, lebih yakin,  aman dan kebal dari Covid-19.  Amanat Dokter Ahli bahwa kekebalan terhadap Covid-19  akan terus meningkat selama 90 hari ke depan, seiring dengan itu protokol kesehatan (Prokes) 5M tetap wajib dijalankan dan menjadi kebiasaan baru di era new normal," kata Bupati Irna saat dihubungi melalui telepon genggamnya, seusai menjalani vaksinasi.

Baca Juga : Pejabat Pemkot Cilegon Gagal Divaksinasi, Asda III : Bukan Grogi atau Takut, Tapi....

‎Irna mengaku sebelum disuntik vaksin Sinovac sempat  melewati beberapa proses.

‎Seperti  pendaftaran aplikasi primary care, scrining kesehatan Jadi setelah melalui pemeriksaan awal, baru bisa menjalani vaksinasi.

"‎Ga sakit, ya rasanya sih  seperti biasa aja," ujarnya.

Baca Juga : Wali Kota Serang Gagal Disuntik Vaksin Covid-19, Ini Gara-garanya

Irna mengajak kepada masyarakat Pandeglang untuk ikut vaksinasi Covid-19. Sebab, vaksinasi ini penting untuk melindungi diri kita dari penyebaran virus Corona.‎

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x