Segudang Masalah di Kasemen Kota Serang: Banjir, Kumuh, Hingga Banyak Rumah tak Layak Huni

- 26 Januari 2021, 13:47 WIB
Ilustrasi Rutilahu.
Ilustrasi Rutilahu. /Dok PRFM.

Meski demikian, pihak kecamatan, dikatakan dia, hanya sebatas melakukan pengajuan melalui Pemerintah Kota (Pemkot) Serang yang nantinya disampaikan ke dinas terkait.

Seperti Dinas Sosial (Dinsos) dan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) Kota Serang.

"Jadi kalau kami itu hanya sebatas pengusulannya saja, hanya mengusulkan. Nanti itu yang mengerjakan dari Dinsos dan Perkim (DPRKP)," ucapnya.

Baca Juga: Alami Gangguan Jiwa dan Sering Berulah, Pria di Sayar Kota Serang Terpaksa Dipasung Keluarga

Selain RTLH, Kecamatan Kasemen juga memasukkan program penekanan angka kemiskinan di wilayahnya. 

"Karena memang di Kasemen ini masih tinggi angka kemiskinannya, selain rumah tidak layak huni. Dan itu masuk program prioritas juga, mudah-mudahan tahun ini juga bisa tercover sebagian," kata Mashudi.

Baca Juga: Buruan Ya Bro, Akses Laman pip.kemdibud.go.id! KIP Kuliah 2021 Segera Dibuka, Cair Maret

Kepala DPRKP Kota Serang Iwan Sunardi mengatakan, tahun ini Pemkot Serang menganggarkan perbaikan untuk sembilan RTLH yang tersebar di beberapa kecamatan, yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kota Serang 2021.

"Iya kalau dari APBD kami menganggarkan untuk sembilan rumah," ujarnya.

Baca Juga: Kota Serang Zona Merah Covid-19, Total 36 Orang Meninggal Dunia

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah