Siap-siap Pilkades di Kabupaten Serang Akan Dimulai, Plh Bupati Tekankan Hal Ini ke Diskominfosatik

- 22 Februari 2021, 12:22 WIB
Rapat koordinasi pelaksanaan Pilkades serentak 2021 di ruang rapat Brigjen Syam'un Pemkab Serang, Senin 22 Februari 2021.
Rapat koordinasi pelaksanaan Pilkades serentak 2021 di ruang rapat Brigjen Syam'un Pemkab Serang, Senin 22 Februari 2021. /Dindin Hasanudin/


KABAR BANTEN - Pelaksana Harian atau Plh Bupati Serang Tubagus Entus Mahmud Sahiri meminta kepada Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik atau Diskominfosatik Kabupaten Serang agar menyebarluaskan informasi pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa atau Pilkades serentak 2021 kepada semua stakeholder.

Hal itu dilakukan agar tidak ada kesan kurang nya sosialisasi pelaksanaan Pilkades tersebut dari Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Serang.

"Siap-siap yang berminat Pilkades siapkan diri persyaratan di penuhi, nanti kominfo diminta sebarluaskan informasi agar tidak ada kesan kurang sosialisasi," ujar Plh Bupati Serang Tubagus Entus Mahmud Sahiri dalam rapat persiapan Pilkades serentak 2021 di ruang rapat Brigjen Syam'un, Senin 22 Februari 2021.

Baca Juga: Krisis Air Bersih di NTT, Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Komitmen Berikan Solusi

Dalam rapat tersebut hadir pula Kepala DPMD Kabupaten Serang Rudi Suhartanto, Kepala Diskominfosatik Kabupaten Serang Anas Dwisatya, dan beberap pejabat eselon III, serta perwakilan polisi dan TNI.

Baca Juga: Truk Fuso Terperosok, Jalan Raya Rangkasbitung-Cikande Macet Total

Ia mengatakan, dalam setiap hajat besar yang membutuhkan partisipasi masyarakat, maka peran sosialisasi sangat tinggi.

Baca Juga: Gempa Sukabumi M4,6 Dipicu Cipamangkis Fault, Sesar di Lempeng Eurasia Bergerak, Waspada Rawan Longsor!

"Kominfo bantu DPMD (Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa) untuk sampaikan informasi Pilkades di 144 desa agar Sampai ke masyarakat. Terutama yang berkepentingan dengan masyarakat," ucapnya.

Baca Juga: Naik Turun di Jalan Tol Tangerang-Merak, Pengemudi Hingga Penumpang Bus Siap-siap Ditindak Petugas

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x