Dua Mahasiswa Banten Ini Akan Adu Suara di Liga Dangdut Indonesia 2021

- 9 Maret 2021, 10:26 WIB
Dua kontestan Liga Dangdut Indonesia 2021 Idrus (kanan) dan Tatu Haerani (kiri) saat berfoto bersama, Senin 8 Maret 2021.
Dua kontestan Liga Dangdut Indonesia 2021 Idrus (kanan) dan Tatu Haerani (kiri) saat berfoto bersama, Senin 8 Maret 2021. /Dok. Disporapar Kabupaten Serang/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Ajang pencarian bakat Liga Dangdut Indonesia 2021 yang ditayangkan di salah satu stasiun televisi kembali bergulir.

Setelah sebelumnya Wulan Permata warga Kabupaten Serang sukses unjuk kebolehan dalam acara Liga Dangdut Indonesia, tahun ini Banten kembali mengirimkan perwakilannya.

Keduanya yakni Idrus warga Kabupaten Serang dan Tatu Haerani Warga Kabupaten Lebak yang mengikuti Liga Dangdut Indonesia.

Baca Juga: Wulan Permata Melaju di Liga Dangdut Indonesia, Bakat Banten Butuh Dukungan Gubernur

Kepala Seksi (Kasi) Promosi Pariwisata Disporapar Kabupaten Serang Wipi Yuningsih mengatakan, tadi malam dua orang perwakilan Banten tampil dalam ajang Liga Dangdut Indonesia.

Dari dua orang perwakilan tersebut satu orang merupakan warga Kecamatan Gunung Sari Kabupaten Serang dan satu lagi dari Lebak.

Baca Juga: Gagal Masuk Top 3 LIDA 2020, Ini yang Akan Dilakukan Wulan

"Yang laki-laki orang Gunung Sari Idrus, yang perempuan orang Kabupaten Lebak Tatu Haerani," ujarnya kepada Kabar Banten, Selasa 9 Maret 2021.

Ia mengatakan, Idrus merupakan mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanudin atau UIN Banten.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah