Temui Wali Kota Cilegon, Guru dan Tenaga Honorer Minta Diprioritaskan, Helldy Agustian Sampaikan Kabar Baik

- 12 Maret 2021, 22:53 WIB
Perwakilan guru honorer dan tenaga honorer yang tergabung dalam FKGTH Kota Cilegon, foto bersama usai bertemu Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, di Rumah Dinas Wali Kota Cilegon, Jumat, 12 Maret 2021.
Perwakilan guru honorer dan tenaga honorer yang tergabung dalam FKGTH Kota Cilegon, foto bersama usai bertemu Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, di Rumah Dinas Wali Kota Cilegon, Jumat, 12 Maret 2021. /Dokumen FKGTH Kota Cilegon

“Bahkan, guru honorer dan tenaga honorer sambil jualan untuk menghidupi keseharian. Ada yang buka warung, jualan apa saja untuk nambah-nambah uang dapur juga,” ujar Ismatullah.

Baca Juga: Puluhan Tahun Mengabdi, Akhirnya Pegawai Honorer di Kota Serang Diangkat Jadi PPPK

Sementara itu, Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi kedatangan para guru honorer tersebut.

Bahkan ia sudah menyiapkan program pada saat kampanye lalu akan menaikkan honor. Salah satunya adalah kenaikan honor guru madrasah.

“Yang pertama, saya mengapresiasi silaturahmi ini. Dimana memang anjuran Rasulullah untuk terus bersilaturahmi. Kemudian, terkait dengan Musda, Insyaallah mudah-mudahan saya bisa hadir,” ucapnya.

Baca Juga: Kemenpan RB Buka Rekrutmen 1,3 Juta PPPK dan CPNS, Honorer Terdaftar di Dapodik Kemendikbud Bisa Ikut Tes

Mengenai rekruitmen PPPK, Helldy Agustian menyampaikan semua ada aturan dan mekanisme. Untuk para guru honorer, silahkan mengikuti aturan dan mekanisme yang berlaku. Terkait dengan kenaikan honor, pihaknya akan mengusahakan.

“Tahun ini sepertinya ada kenaikan honor untuk honorer tapi belum pasti apakah di triwulan 2 atau triwulan 3. Yang awalnya menerima perbulan Rp450 ribu akan naik menjadi Rp650 ribu. Untuk PPPK, saya berharap dan menginginkan ikut seleksi sesuai dengan aturan dan mekanisme yang ada,” ungkap Helldy Agustian.***

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah