PPKM Level 4, Warga Cilegon yang Divaksin Baru Capai 80 Ribu

- 4 Agustus 2021, 12:40 WIB
Wali Kota Cilegon saat melakukan dialog dengan salah satu warga dalam vaksinasi massal di Alun-alun Cilegon, Rabu 4 Agustus 2021.
Wali Kota Cilegon saat melakukan dialog dengan salah satu warga dalam vaksinasi massal di Alun-alun Cilegon, Rabu 4 Agustus 2021. /Kabar Banten /Himawan Sutanto

Kemudian, kami juga akan lakukan vaksinasi ditiap-tiap kelurahan. Karena masing-masing kelurahan sudah ada tenaga kesehatan, " tuturnya, " sambung Helldy. 

Sementara itu, Kasi Survailans, Imunisasi dan Krisis Kesehatan pada Dinkes Cilegon Tatang mengatakan, ada banyak alasan masyarakat yang minim untuk laksanakan vaksinasi di alun-alun. 

"Jumlah tersebut, belum mencapai 50 persen. Karena banyak masyarakat yang enggan datang ke alun-alun, " ujar Tatang. 

Menurutnya, masyarakat yang tidak bisa datang ke alun-alun Cilegon, bisa saja alasannya jarak yang jauh. Kemudian apakah masyarakat tersebut sudah divaksin namun belum terdata. 

Baca Juga: PPKM Diperpanjang, Pedagang di Bundaran Cibeber Kota Cilegon Masak Batu

"Jadi banyak alasan warga yang tidak datang ke alun-alun Cilegon . Ke depan, kami akan lakukan roadshow vaksinasi ke kelurahan dan kecamatan, untuk mengejar target, " ungkapnya. ***

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah