Tersangka dan Motif Pembunuhan Laki-laki di Kasemen Terungkap

- 1 September 2021, 14:07 WIB
Kapolres Serang Kota AKBP Maruli Ahiles Hutapea beserta jajaran saat menunjukan barang bukti kasus Pembunuhan saat ekpose di Mapolres Serang Kota, Rabu (1/9/2021).
Kapolres Serang Kota AKBP Maruli Ahiles Hutapea beserta jajaran saat menunjukan barang bukti kasus Pembunuhan saat ekpose di Mapolres Serang Kota, Rabu (1/9/2021). /Kabar Banten /M Hashemi Rafsanjani

KABAR BANTEN - Polres Serang Kota mengungkapkan tersangka pelaku pembunuhan seorang laki-laki berusia 55 tahun atas nama Asni di Kampung Masigit, Kelurahan Mesjid Priyai, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Senin 31 Agustus 2021, merupakan istrinya sendiri.

Sementara ini, pihak kepolisian menetapkan motif dari pembunuhan tersebut akibat keributan rumah tangga.

Kapolres Serang Kota AKBP Maruli Ahiles Hutapea mengatakan, kasus pembunuhan kali ini sedikit unik, karena tersangka merupakan seorang wanita.

"Kasus ini cukup unik, dimana yang menjadi tersangka pelaku adalah seorang wanita. Kami pun akan melakukan tes psikologi untuk mengetahui motif pembunuhan," katanya, pada saat konferensi pers di Polres Serang Kota, Rabu 1 September 2021.

Baca Juga: Sedang Berkebun, Kakek 70 Tahun di Tanara Tewas Diserang Pria Diduga ODGJ

Dia menjelaskan, kejadian tersebut bermula ketika ditemukannya sesosok laki-laki pada pukul 16.30 di Kecamatan Kasemen, dalam keadaan meninggal dunia dengan luka di lehernya.

"Di temukan di dalam rumah, dan di sekitar leher ditemukan luka. Kemudian ada luka memar di sekitar dada, dan luka gores di bagian tangan, serta kaki," ujarnya.

Korban tersebut ditemukan di dalam rumahnya sendiri, bersama seorang wanita, dan pihak kepolisian langsung memeriksa identitas, serta kartu keluarga (KK), wanita tersebut ternyata istri dari korban.

Polisi pun melakukan pendalaman kasus dengan menggelar rekonstruksi di tempat kejadian perkara (TKP).

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah