Bangunan Tempat Hiburan Malam JLS Dibongkar, Seorang Wanita Histeris Teriak Takut Dipenjara

- 1 Desember 2021, 10:58 WIB
Momen seorang wanita saat histeris menolak bangunan tempat hiburan malam atau THM dibongkar di Jalan Lingkar Selatan atau JLS Kecamatan Kramatwatu Kabupaten Serang, Rabu 1 Desember 2021.
Momen seorang wanita saat histeris menolak bangunan tempat hiburan malam atau THM dibongkar di Jalan Lingkar Selatan atau JLS Kecamatan Kramatwatu Kabupaten Serang, Rabu 1 Desember 2021. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

Teriakan takbir hingga shalawat dari masyarakat yang mendukung pembongkaran menggema.

Namun tiba-tiba saja, ketika alat berat hendak menghancurkan bangunan lainnya yang berada di sebelah Kuda Laut, seorang wanita langsung histeris.

Wanita berbaju serba putih tersebut bersama temannya tampak menangis histeris ketika alat berat hendak menghancurkan bangunannya.

Sambil menangis wanita tersebut berteriak bahwa dirinya takut diminta ganti rugi dan dipenjara jika bangunannya dibongkar petugas.

Baca Juga: Penertiban Tempat Hiburan Malam JLS Kabupaten Serang Dihalangi Lagi, Ormas, LSM dan Pendekar Siap Turun

Ia mengaku tidak sanggup jika harus mengganti rugi bangunan tersebut, dan ia pun mengaku takut dipenjara.

"Jangan dibongkar pak, saya takut dipenjara," ujarnya dalam Isak tangisnya.

Dari ucapannya diketahui jika wanita tersebut adalah penyewa bangunan tersebut.

"Saya cuma penyewa," ucapnya lagi.

Wanita tersebut terus menangis, namun demikian masyarakat yang mendukung pembongkaran terus pula meneriakkan agar pembongkaran tetap dilakukan.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah