Dikenal Ramah dan Santun, Sosok Sulhi Choir di Mata Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin

- 25 Desember 2021, 16:30 WIB
Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin saat bertakziah di kediaman mendiang Sulhi Choir, Jumat 24 Desember 2021 malam.
Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin saat bertakziah di kediaman mendiang Sulhi Choir, Jumat 24 Desember 2021 malam. /Dokumen Subadri Ushuludin

KABAR BANTEN - Sosok Wakil Wali Kota Serang periode 2013-2018, Sulhi Choir dikenal sebagai seorang yang ramah dan santun.

Menurut Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin, Sulhi Choir dinilai layak untuk dijadikan panutan para pejabat lain karena kesantunan dan keramahannya terhadap masyarakat dan pegawai di lingkungan Pemerintahan Kota atau Pemkot Serang.

"Beliau (Sulhi Choir) sosok yang memang pantas dijadikan sebagai panutan karena sangat ramah dan santun. Sangat baik almarhum itu," kata Subadri Ushuludin, Sabtu 25 Desember 2021.

Sulhi Choir, ucap dia, merupakan sosok orang tua, dan guru baik bagi dirinya mau pun pegawai lainnya.

Sebab, selama Sulhi Choir menjabat sebagai Wakil Wali Kota Serang masa jabatan 2013 sampai 2018 dikenal cukup dekat dengan para pegawainya.

"Saya juga sudah menganggap beliau seperti orang tua saya sendiri, dan guru yang sangat baik buat kita semua," ujarnya.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailahi Rojiuun, Wakil Wali Kota Serang Periode 2013-2018 Sulhi Choir Meninggal Dunia

Dari Sulhi Choir, Subadri Ushuludin belajar banyak hal, salah satunya tata krama dan kesantunannya.

"Dari beliau lah saya belajar, seperti ramah kepada siapa pun, santun terhadap siapa pun, dan tata krama yang baik," ucapnya.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @subadriushuludinofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah