FIFA Umumkan Tiga Finalis Puskas Award 2021, Siapakah Pencetak Gol Terbaik yang Terpilih?

- 5 Januari 2022, 05:55 WIB
Finalis peraih Puskas Award, Erik Lamela, Patrik Schick, dan Mehdi Taremi.
Finalis peraih Puskas Award, Erik Lamela, Patrik Schick, dan Mehdi Taremi. /Tangkapan layar instagram @fifaworldcup

KABAR BANTEN- Induk organisasi sepakbola dunia atau FIFA telah mengumumkan finalis untuk Puskas Award 2021. Yakni Erik Lamela, Patrik Schick dan Mehdi Taremi.

Ya, salah satu gol dari Erik Lamela, Patrik Schick dan Mehdi Taremi terpilih menjadi finalis Puskas Award 2021.

Karena FIFA sempat menunda pagelaran Puskas Award 2021 lantaran Covid-19. Kini pada 2022 penunjukan itu telah sampai tiga nominasi finalis atas nama Erik Lamela, Patrik Schick dan Mehdi Taremi.

Baca Juga: Ranking FIFA Timnas Indonesia Usai Laga Final Piala AFF 2020

Sebelumnya, FIFA setiap tahunnya selalu menunjuk penghargaan individu pada Puskas Award atau gol terbaik dari seluruh kompetisi resmi.

Dilansir Kabar Banten dari FIFA melalui situs fifa.com, hadiah Puskas Award ini diberikan kepada pemain yang dinilai telah mencetak gol yang paling indah secara estetika.

Terlepas dari kompetisi di mana gol itu terjadi dan jenis kelamin atau kebangsaan pemain, semuanya berhak mendapatkan Puskas Award.

Baca Juga: Siapa Pelatih Terbaik FIFA 2021? Roberto Mancini, Lionel Scolani dan Thomas Tuchel Kandidat Terkuat

Di 2020, penerima Puskas Award itu jatuh kepada Son Heung-min. Pemain asal Korea Selatan yang membela klub Tottenham Hotspur.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: FIFA.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah