Dampak Cuaca Ekstrem, Satu Rumah Warga Kabupaten Serang Ambruk

- 28 April 2022, 14:58 WIB
Kondisi rumah warga Kecamatan Mancak Kabupaten Serang yang ambruk diterpa angin kencang, Kamis 28 April 2022.
Kondisi rumah warga Kecamatan Mancak Kabupaten Serang yang ambruk diterpa angin kencang, Kamis 28 April 2022. /Dok. BPBD Kabupaten Serang

KABAR BANTEN - Rumah milik Sulyanah (40) warga Kampung Bantarwangu RT 2 RW 3 Desa Sangiang Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang ambruk Kamis 28 April 2022 pukul 04.00.

Rumah warga Kabupaten Serang tersebut ambruk setelah diterpa cuaca ekstrem berupa angin kencang.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana atau BPBD Kabupaten Serang Nana Sukmana Kusuma mengatakan sekitar pukul 03.30 hujan deras disertai angin kencang terjadi di wilayah Kabupaten Serang.

Baca Juga: Puan Maharani Berupaya Keras Memenangkan Hati Rakyat

Akibatnya salah satu rumah warga mengalami roboh pada bagian depannya sekitar pukul 04.00.

Rumah tersebut ambruk karena memang kondisinya sudah lapuk sehingga tak mampu menahan terpaan angin kencang.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut namun rumah milik Sulyanah itu rusak ringan.

"Pemiliknya ibu rumah tangga," ujarnya kepada Kabar Banten.

Terang saja kejadian tersebut menghebohkan masyarakat sekitar.

Para tetangga pun langsung membantu korban.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x