Arus Mudik 2022 di Pelabuhan Merak Banten Krodit, Menhub Minta Maaf

- 1 Mei 2022, 20:33 WIB
Suasana bongkar muat kendaraan di Dermaga 3 Pelabuhan Merak Banten pada arus mudik 2022, Minggu 1 Mei 2022 siang.
Suasana bongkar muat kendaraan di Dermaga 3 Pelabuhan Merak Banten pada arus mudik 2022, Minggu 1 Mei 2022 siang. /Kabar Banten/Sigit Angki Nugraha

KABAR BANTEN – Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi meminta maaf atas terjadinya kemacetan hingga belasan kilometer menuju Pelabuhan Merak Banten selama arus mudik 2022.

Budi Karya Sumadi mengatakan jika pihaknya akan segera melakukan evaluasi, guna meningkatkan kualitas pelayanan di kemudian hari.

Tidak hanya pada sisi kualitas, namun pihaknya pun akan mengevaluasi sisi infrastruktur, sehingga dapat mengantisipasi antrean panjang.

Seperti diketahui, para pemudik pada arus mudik 2022 banyak yang kecewa dengan kondisi pengaturan arus mudik.

Ini mengingat antrean panjang mengular cukup panjang, tidak hanya di dalam tol namun kemacetan panjang pun terjadi di Pelabuhan Merah Banten hingga depan Kantor Pemkot Cilegon.

Sejumlah insiden pun terjadi di area dermaga, mulai dari pemudik yang menerobos antrean karena terlalu lama berada di kantong parkir.

Bahkan, amuk massa pun sempat muncul ketika pemudik menduga ada praktik pungli oleh oknum petugas dermaga di Dermaga 3 Pelabuhan Merak Banten.

Polisi pun dibuat repot oleh kondisi tersebut, sebab tidak hanya membantu kelancaran lalu-lintas, mereka pun harus berupaya menenangkan para pemudik yang emosi.

Menyikapi hal itu, Menhub Budi Karya Sumadi memohon maaf atas layanan penyeberangan yang belum maksimal.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x