Warga Kota Cilegon Ini Resah, Tak Kuat Kena Hujan, Setengah Rumahnya Ambruk, Setengah Lagi Terancam Menyusul

- 30 Mei 2022, 16:59 WIB
Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta saat menengok rumah ambruk milik Bustomi, warga Lingkungan Gempol Wetan, Kelurahan Pabean, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, Senin 30 Mei 2022.
Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta saat menengok rumah ambruk milik Bustomi, warga Lingkungan Gempol Wetan, Kelurahan Pabean, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, Senin 30 Mei 2022. /Kabar Banten/Sigit Angki Nugraha

KABAR BANTEN – Nasib nahas dialami Bustomi (43), warga Lingkungan Gempol Wetan, Kelurahan Pabean, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon. Gara-gara diguyur hujan seharian, setengah rumahnya ambruk, rata dengan tanah, pada Minggu 29 Mei 2022 lalu.

Bustomi dan keluarga besarnya kini ketakutan, sebab setengah bagian rumah miliknya yang lain juga berpotensi ambruk.

Kepada Kabar Banten, Bustomi bercerita jika peristiwa itu terjadi ketika anak-anaknya tengah bermain di rumah bagian belakang.

Itu biasa dilakukan anak-anaknya ketika mereka akan mandi pagi, saat itu mereka dan anggota keluarga lain tidak curiga akan datang bencana tersebut.

“Kejadiannya itu pagi hari, waktu itu anak-anak sedang main di belakang rumah. Biasanya memang kalau mau mandi, mereka main-main dulu,” katanya saat dikunjungi Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta, Senin 30 Mei 2022.

Namun entah karena firasat, anak-anaknya tidak terlalu lama bermain di belakang rumah, mereka kemudian berpindah main di bagian tengah rumah.
Hanya beberapa detik setelah anak-anak pindah dari belakang, bagian rumah itu tiba-tiba saja roboh.

“Itu kuasa Allah Pak, ketika anak-anak pindah dari belakang rumah ke tengah, bagian belakang rumah saya tiba-tiba saja ambruk,” ujarnya.

Kejadian itu mengeluarkan suara yang keras, Bustomi dan anggota keluarga lain kaget mendapati bagian belakang rumahnya ambruk seketika.

Katanya, itu gara-gara atap dan tiang-tiang rumah yang lapuk, sehingga tidak kuat menahan derasnya hujan.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x