Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Curhat Soal Pembangunan Pasar Baros, Begini Respons Presiden Jokowi

- 17 Juni 2022, 17:22 WIB
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum foto bersama Presiden Joko Widodo di Bendungan Sindang heula, Kecamatan Pabuaran usai meninjau Pasar Baros di Kecamatan Baros Kabupaten Serang, Jumat 17 Juni 2022.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum foto bersama Presiden Joko Widodo di Bendungan Sindang heula, Kecamatan Pabuaran usai meninjau Pasar Baros di Kecamatan Baros Kabupaten Serang, Jumat 17 Juni 2022. /Dokumen Pemkab Serang

"Pak presiden nawarkan di bangun oleh beliau ( pusat aja ) katanya," ucapnya.

Bukan hanya itu, Presiden Jokowi juga langsung menginstruksikan kepada Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang turut hadir dalam rombongan.

"(Presiden) langsung intruksi ke Pak Menteri PU yang ikut dalam rombongan untuk pembangunannya," katanya.

Tentu saja respon baik dari Presiden Joko Widodo tersebut disambut bahagia oleh Bupati Serang Ratu Tatu.

"Alhamdulillah Yaa Allah," ucapnya.

Baca Juga: Dapat Bantuan Modal dan BLT Minyak Goreng dari Presiden Joko Widodo, Ibu 9 Anak Ucap Syukur

Selain itu, Tatu mengatakan pada kunjungan tersebut Presiden Jokowi mengecek langsung harga minyak dsn harga sembako lainnya di Pasar Baros.

"Harga minyak relatif stabil," katanya.

Kemudian juga kata Tatu, Presiden Jokowi membagikan bantuan tunai kepada pedagang di Pasar Baros dan masyarakat.

"Bantuan sembako dan uang tunai dari pemerintah pusat untuk masyakat tentunya sangat membantu dan sangat berarti ditengah kondisi sulit ( pasca Covid 19 ) ini," tuturnya.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah