Wali Kota Cilegon Helldy Agustian Hadiri Giat Apeksi di Salatiga, Kadiskominfo: Sejumlah Pejabat Juga Dibawa

- 20 Juli 2022, 17:25 WIB
Kepala Dinas Komunikasi Informasi Sandi dan Statistik Pemkot Cilegon, Didin S Maulana menyampaikan bahwa Wali Kota Cilegon Helldy Agustian membawa sejumlah pejabat Pemkot Cilegon dalam kegiatan Apeksi di Salatiga, Jawa Tengah..
Kepala Dinas Komunikasi Informasi Sandi dan Statistik Pemkot Cilegon, Didin S Maulana menyampaikan bahwa Wali Kota Cilegon Helldy Agustian membawa sejumlah pejabat Pemkot Cilegon dalam kegiatan Apeksi di Salatiga, Jawa Tengah.. /Dokumen Diskominfo Kota Cilegon

KABAR BANTEN - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian direncanakan menghadiri kegiatan Asosiasi Pemerintahan Kota Seluruh Indonesia atau Apeksi di Salatiga, Jawa Tengah.

Rencananya, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian akan membawa sejumlah pejabat pada Pemkot Cilegon untuk turut serta dalam kegiatan Apeksi di Salatiga, Jawa Tengah tersebut.

Kasubag Protokol Pemkot Cilegon, Agus Affan Syawaludin ketika dikonfirmasi mengatakan, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian akan mengikuti kegiatan Apeksi di Salatiga, Jawa Tengah, selama 3 hari.

“Terhitung hari Rabu, 20 Juli 2022 sampai Jumat 22 Juli 2022, Pak Wali beserta sejumlah pejabat lainnya akan berangkat ke Salatiga guna memenuhi undangan kegiatan Apeksi,” kata Agus Affan Syawaludin, Rabu 20 Juli 2022.

Ia menuturkan, dalam kegiatan Apeksi di Salatiga tersebut, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian akan menempuh perjalanan darat.

“Infonya Pak Wali Kota Cilegon akan menempuh jalur darat. Dan tiba di Salatiga, Jawa Tengah, sekitar pukul 16.00 WIB,” ujarnya.

Setelah istirahat, kata Agus Affan Syawaludin, keesokan harinya, Kamis 21 Juli 2022, langsung ada acara inti dalam Apeksi di Salatiga, Jawa Tengah.

“Inti acaranya pada keesokan harinya. Yang kami tahu, dari jadwal acara banyak pokok bahasan dalam Apeksi tersebut,” tuturnya.

Sementara itu, Kadiskominfo pada Pemkot Cilegon, Didin S Maulana mengatakan, sejumlah pejabat Pemkot Cilegon akan dibawa ke Apeksi, terkait dengan rencana Pemerintah.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x