Cara Mudah Dapat Tiket Kapal Tanpa Antri di Pelabuhan Merak saat Libur Natal dan Tahun Baru

- 23 Desember 2022, 06:05 WIB
Suasana Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak Banten
Suasana Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak Banten /Kabar Banten/Dokumen

KABAR BANTEN - Natal dan Tahun Baru 2023 warga yang akan mudik dan menyebrang melalui Merak, pasti yang diburu adalah tiket.

Ada cara mudah untuk bisa mendapatkan tiket penyebrangan tanpa harus antri di Merak, Kota Cilegon saat libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Berikut cara mudah untuk mendapatkan tiket tanpa harus antri di Merak saat libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Sebagaimana dijelaskan Kepala Dinas Perhubungan atau Dishub Banten Tri Nurtofo pada Kamis, 22 Desember 2022.

Baca Juga: 10 Waterpark Terpopuler di Banten, Cocok Dikunjungi Saat Liburan Tahun Baru 2023

Tri menjelaskan, warga yang akan menyebrang melalui Pelabuhan Merak saat libur Natal dan tahun baru 2023, bisa membeli tiket terlebih dahulu di dua titik.

Titik pembelian tiket yakni di rest area Jalan Tol Jakarta-Merak KM 43 tepatnya daerah Belahraja, Kabupaten Tangerang.

Penjuslan tiket juga dibuka di di rest area KM 68 tepatnya di Bogeg, Wilayah Kota Serang.

"Tiket sudah mulai dijual di dua titik itu besok (Jumat, 23 Desember 2022)," ujar Tri, Kamis 22 Desember 2022.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x