Diduga Konsleting Listrik, Kantor Cabang Bank BCA di Kota Serang Banten Kebakaran

- 23 Desember 2022, 11:17 WIB
Sejumlah petugas Damkar usai memadamkan api di lantai dua gedung Kantor Cabang Bank BCA Pasar Lama Kota Serang Banten, Jumat 23 Desember 2022.
Sejumlah petugas Damkar usai memadamkan api di lantai dua gedung Kantor Cabang Bank BCA Pasar Lama Kota Serang Banten, Jumat 23 Desember 2022. /Rizki Putri/Kabar Banten

 

KABAR BANTEN - Kantor Cabang Bank BCA di Jalan Hasanudin Pasar Lama, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Serang, Kota Serang Banten kebakaran di area lantai dua gedung, Jumat 23 Desember 2022.

Penyebab pasti kebakaran Kantor Cabang Bank BCA belum diketahui secara jelas, namun dugaan sementara diakibatkan dari konsleting listrik.

Pemadam Kebakaran Kota Serang menurunkan satu unit 1 mobil P
Pemancar denga kapasitas air sebanyak 5.000 liter untuk memadamkan api di Kantor Cabang Bank BCA tersebut.

Baca Juga: 10 Pertanyaan Asah Otak Tentang Pengetahuan Umum Seputar ASEAN

Kemudian, dua unit mobil tangki bermuatan 5.000 liter air untuk memadamkan api di gedung BCA Kantor Cabang Pasar Lama.

Analis Pemadam Kebakaran atau Damkar Kota Serang Ferdi menjelaskan kronologi kejadian kebakaran tersebut.

Api muncul sekitar pukul 05.00 dan petugas keamanan bank sempat melakukan upaya pemadaman api, namun tidak berhasil.

"Titik api terlihat jam 05.00 dilihat oleh petugas keamanan bank. Kemudian petugas keamanan langsung membawa Apar dan berusaha untuk memadamkan api," katanya.

Namun, api justru semakin membesar hingga akhirnya petugas keamanan menghubungi Damkar Kota Serang sekitar pukul 06.43.

Baca Juga: Pendaftaran PPPK Tenaga Teknis Dibuka, Ini Formasi Kebutuhannya di Pemprov Banten

"Api semakin membesar. Kami menerima laporan kebakaran pukul 06.43, dan langsung menuju ke lokasi kejadian. Alhamdulillah pukul 08.32 api sudah bisa dipadamkan," tuturnya.

Sementara ini, dikatakan dia, pihaknya belum bisa memberikan komentar banyak, karena kejadian masih dalam penanganan.

"Kerugian masih dalam perhitungan, dan kami juga dibantu oleh Polresta Serang Kota, Pol PP, Babinsa, dan warga untuk memadamkan api," ucapnya.

Seorang warga setempat, Lili mengatakan, ketika ia melewati jalan tersebut melihat asap tebal keluar dari gedung BCA.

"Pas kebetulan lewat, lihat ada asap tebal, dan ternyata memang kebakaran. Saya biasanya setiap hari lewat sini," ujarnya. ***

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah