28 Gempa Bumi Terjadi di Banten dan Sekitarnya Sepekan Terakhir, BMKG: Didominasi Gempa di Kedalaman Dangkal

- 30 Desember 2022, 18:21 WIB
Peta sebaran gempa bumi di Banten dan sekitarnya periode 23-29 Desember 2022.
Peta sebaran gempa bumi di Banten dan sekitarnya periode 23-29 Desember 2022. /Tangkapan layar/Instagram @stageof_tng

KABAR BANTEN - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyiarkan hasil pemantauan aktivitas gempa bumi yang terjadi di Banten dan sekitarnya dalam sepekan terakhir.

Berdasarkan informasi dari BMKG pertanggal 23-29 Desember 2022, sedikitnya tercatat ada 28 aktivitas gempa bumi di Banten dan sekitarnya.

BMKG menyebut, pada pekan ke 5 bulan Desember 2022 ini, aktivitas gempa bumi di wilayah Banten dan sekitarnya relatif lebih rendah jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya yang mencapai 40 aktivitas.

Aktivitas gempa bumi di pekan kelima ini didominasi terjadi di barat Bengkulu hingga Lampung, Selatan Selat Sunda hingga Jawa Barat dengan kekuatan M

Baca Juga: Banten Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem Hujan Lebat hingga Tahun Baru 2023, BMKG Imbau Masyarakat Waspada

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari akun Instagram @stageof_tng, Jumat 30 Desember 2022, gempa bumi yang terjadi pada pekan kelima ini, didominasi oleh gempa bumi dangkal (<60km) dengan M < 5.

Aktivitas gempa bumi di Banten dan sekitarnya paling banyak terjadi pada tanggal 23 Desember 2022, dengan 7 kali aktivitas gempa bumi dalam sehari.

Aktivitas gempa bumi kurang dari M

Berdasarkan kedalaman, gempa bumi yang terjadi di Banten dan sekitarnya didominasi dengan gempa bumi di kedalaman dangkal yakni

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @stageof_tng


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x