Bazar Murah Ramadhan Kabupaten Serang Kembali Digelar Tahun Ini, Dibuka Hari Ini di Lebak Wangi

- 15 Maret 2023, 12:41 WIB
Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa didampingi Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, Kepala Diskoumperindag Kabupaten Serang Adang Rahmat saat meninjau stand pedagang beras di bazar murah ramadan di Kecamatan Lebakwangi, Kabupaten Serang, Rabu 15 Maret 2023.
Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa didampingi Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, Kepala Diskoumperindag Kabupaten Serang Adang Rahmat saat meninjau stand pedagang beras di bazar murah ramadan di Kecamatan Lebakwangi, Kabupaten Serang, Rabu 15 Maret 2023. /Kabar Banten/Dindin Hasanudin

KABAR BANTEN - Bazar murah Ramadhan kembali digelar tahun 2023. Pembukaan bazar murah Ramadhan tersebut dilakukan di Kecamatan Lebak Wangi Kabupaten Serang, Rabu 15 Maret 2023.

 

Kegiatan bazar murah Ramadhan tersebut diikuti oleh sejumlah perusahaan dan retail di Kabupaten Serang.

Hadir dalam pembukaan Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa, Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, Kepala Diskoumperindag Adang Rahmat dan Staf ahli Bupati Sugihardono.

Baca Juga: Bagaimana Hukum Memperbesar Kemaluan Menurut Pandangan Islam? Simak Penjelasan Buya Yahya

Walau diguyur hujan lebat, dan lokasi becek namun tak menyurutkan masyarakat untuk hadir dalam bazar murah Ramadhan tersebut.

Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa mengatakan bazar murah ramadan dilakukan sebagai bentuk kepedulian Pemkab Serang pada masyarakat menjelang bulan suci Ramadhan.

Sebab menghadapi bulan Ramadhan akan terjadi peningkatan pola konsumsi masyarakat, sehingga konsekuensinya ada peningkatan harga.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x