Inovasi TTG Kota Cilegon Menarik Minat Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan

- 20 Juni 2023, 20:26 WIB
Selain berkunjung ke lokasi TTG Kota Cilegon, Rombongan pejabat Pemerintah Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan juga mengunjungi Mall pelayanan Publik, Selasa 20 Juni 2023.
Selain berkunjung ke lokasi TTG Kota Cilegon, Rombongan pejabat Pemerintah Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan juga mengunjungi Mall pelayanan Publik, Selasa 20 Juni 2023. /Dokumen Kominfo Kota Cilegon

“Kami mengucapkan terima kasih karena mereka ingin berkunjung langsung ke posyamtek. Dan inovasi ini, Insya Allah, dapat menular ke kabupaten/kota lain di Indonesia, termasuk di Kabupaten Tapin,"ujarnya.

Baca Juga: Bappedalitbang Kota Cilegon Gelar Lomba Inovasi TTG, Helldy Agustian: Bisa Ciptakan Kota Modern

Sementara itu, Kepala Inspektorat Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan, Unda Ansori, mengungkapkan bahwa tujuan kunjungannya bersama puluhan rombongan adalah untuk belajar.

“Sekaligus meminta masukan terkait teknologi tepat guna yang telah diraih oleh Kota Cilegon beberapa waktu lalu ditingkat nasional,” tuturnya.

Program TTG milik Pemkot Cilegon saat di Bandar Lampung kemarin, kata dia, sungguh sangat luar bias a. Karena mampu menjadi yang terbaik pada 3 besar.

“Semoga hal ini dapat menular dan akan kami terapkan di wilayah kami," kata Unda Ansori, yang berasal dari Menes, Kabupaten Pandeglang.***

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah