Harga Telur Ayam Masih Tinggi di Lebak, Warga Mengeluh

- 25 Juli 2023, 06:24 WIB
Harga telur ayam broiler di Lebak masih tinggi.
Harga telur ayam broiler di Lebak masih tinggi. /Kabar Banten/Nana Djumhana/

“Iya harapannya pemerintah dapatsegera turun tangan untuk menstabilkan harga telur yang saat ini cukup tinggi di pasaran,” ujarnya

Pedagang telur ayam di Pasar Rangkasbitung, Udin mengatakan, saat ini harga telur ayam menyentuh di angka Rp 30.000 per kilogram, yang semula harganya beradadi kisaran  Rp 25.000 hingga Rp 27.000/kg

"Kenaikan  saat ini memang sudah ke angka Rp 30.000 per kilogram, sebelumnnya berada dikisaran  Rp 25.000- Rp 27.000  per kilogram," katanya.

Baca Juga: Geregetan Lihat Harga Telur Ayam Terus Naik, Komisi II DPRD Banten Bilang Begini Untuk Dinas Ketahanan Pangan

Menurutnya, kenaikan harga telur saat ini, membuat beberapa permintaan di tempatnya turun

"Sekarang turun untuk permintaan, biasa dari telur itu bisa menjual hingga 30 hingga 50 kilogram telur," ujarnya.

Dia mengaku saat ini  hanya bisa menghabiskan 13-16 kilogram telur saja dalam sehari, karena harga telur yang tinggi saat ini.

"Jadi permintaan turun, dan keuntungan juga menurun, karena harga saat ini yang mencapai Rp 30.000 per kilogram," katanya. ***

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x