Bahas RPJPD 2025-2045 Kabupaten Serang, Bupati Serang: Bonus Demografi Jangan Jadi Bencana

- 14 September 2023, 10:51 WIB
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah saat melakukan Kick off meeting RPJPD 2025-2045 di Aula Tubagus Suwandi, Rabu 13 September 2023.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah saat melakukan Kick off meeting RPJPD 2025-2045 di Aula Tubagus Suwandi, Rabu 13 September 2023. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

Oleh karena itu masalah tersebut harus menjadi target per tahun yang dibuat secara jelas di Kabupaten Serang.

"Supaya bicara 20 tahun kedepan tidak menjadi persoalan besar untuk sampah bisa terselesaikan. Tadi jumlah penduduk nyumbang sampah akan lebih banyak lagi terus berkaitan antara peningkatan SDM pendidikan, kesehatan dan lingkungannya," ucapnya.

Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum mengatakan tujuan Indonesia emas 2045 menjadi harapan semua pihak agar jadi kado terindah bangsa Indonesia menuju satu abad kemerdekaan RI.

"Tapi itu semua harus ditopang dengan kegiatan di tingkat provinsi dan kabupaten di Banten agar tujuan itu bisa dicapai bersama sama," ujarnya.

Menurut dia apabila kolaborasi program kerja dan target pembangunan tidak seiring maka sulit untuk mewujudkan Indonesia emas 2045.

Oleh karena itu penyusunan RPJPD 2025-2045 diharapkan semua persoalan yang menuju suksesnya Indonesia emas 2045 harus diwujudkan secara detail perencanaannya, dan kongkret implementasinya.

"Sehingga tidak ada persoalan yang menggangu menuju Indonesia emas 2045. Oleh karena itu RPJPD Yang belum terlaksana 100 persen dari 2021-2026 itu jadi catatan disempurnakan di 2025-2045," ucapnya. ***

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah