Program ATM Beras dari PKS Diharapkan Sentuh Semua Warga Tidak Mampu

- 25 September 2023, 09:43 WIB
Ketua DPW PKS Banten Gembong R Sumedi bersama warga penerima manfaat ATM beras memperlihatkan ATM beras di Kantor DPW PKS Banten, Sabtu 23 September 2023.
Ketua DPW PKS Banten Gembong R Sumedi bersama warga penerima manfaat ATM beras memperlihatkan ATM beras di Kantor DPW PKS Banten, Sabtu 23 September 2023. /Irfan Muntaha/Kabar Banten

 

KABAR BANTEN - Ratusan warga tidak mampu di wilayah Kota Serang mendapat bantuan beras dari DPW PKS Banten.

Bantuan sosial tersebut diberikan melalui program ATM Beras.

Bantuan beras itupun membuat penerima manfaat gembira.

Baca Juga: PKS Banten Salurkan Bantuan Sosial Melalui ATM Beras untuk Warga Tidak Mampu

Terlebih saat ini harga beras di pasaran sedang tinggi.

Kegembiraan itupun sebagaimana disampaikan warga Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang Aan Herianah.

"Alhamdulillah sangat membantu bagi kami," ujar Aan Herianah dengan gembira usai menerima bantuan ATM beras di Kantor DPW PKS Provinsi Banten tepatnya di Kota Serang pada Sabtu 23 September 2023.

Untuk diketahui ATM beras yang diberikan DPW PKS Banten, bisa digunakan untuk mengambil bantuan beras dengan cara menempelkan kartu ATM beras di mesin yang tersedia di DPW PKS Provinsi Banten.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x