Kekeringan di Kota Serang Meluas di 54 Titik, Status Siaga Darurat Masih Dibahas

- 6 Oktober 2023, 12:32 WIB
BPBD Kota Serang saat menyalurkan air bersih.
BPBD Kota Serang saat menyalurkan air bersih. /Dok BPBD Kota Serang/

KABAR BANTEN - Pemerintah Kota (Pemkot) Serang masih membahas untuk menaikkan status siaga darurat kekeringan di Kota Serang, dan masih menunggu pendataan dari organisasi perangkat daerah (OPD) terkait.

 

Padahal, saat ini tercatat sudah lima kecamatan dan 54 titik lokasi yang mengalami krisis air bersih.

Asisten Daerah (Asda) I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial Kota Serang Subagyo mengatakan, untuk menaikkan status siaga darurat kekeringan, dibutuhkan sejumlah tahapan yang harus dibahas terlebih dahulu.

Baca Juga: Kekeringan Meluas, 5 Kecamatan di Kota Serang Krisis Air Bersih, Ini yang Dilakukan Pemkot

Mulai dari pendataan OPD, seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) terkait titik kekeringan, Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) soal lahan pertanian terdampak, hingga Dinas Kesehatan (Dinkes).

Kemudian, dibahas kembali melalui forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kota Serang.

"Misalnya ada dampak kesehatan, kemudian dampak sosial dan itu mungkin akan dikoordinasikan dengan dinas terkait seperti BPBD, Dinas Ketahanan Pangan dan lainnya. Karena harus ada tahapan yang dilalui dulu," katanya, Kamis 5/10/2023.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x