Sesama Pegawai di Kabupaten Serang Dilarang Saling Curhat, BKPSDM: Waspada Virus SARS

- 3 November 2023, 10:02 WIB
Kepala BKPSDM Kabupaten Serang Surtaman saat menjelaskan terkait bahaya virus SARS.
Kepala BKPSDM Kabupaten Serang Surtaman saat menjelaskan terkait bahaya virus SARS. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten


KABAR BANTEN - Virus SARS disebut bisa menyerang pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Serang.

Oleh karena itu untuk menghindarinya para pegawai di lingkungan Pemkab Serang diminta tidak curhat dengan lawan jenis ketika memiliki permasalahan.

SARS yang dimaksud BKPSDM Kabupaten Serang bukanlah virus dalam artian sebenarnya, melainkan Selingkuh Antar Rekan Sekantor.

Baca Juga: Parpol Diminta Siapkan Rekening Dana Kampanye, KPU Kabupaten Serang: Kalau Tak Ada, Bisa Dicoret

Kepala BKPSDM Kabupaten Serang Surtaman mengimbau kepada seluruh ASN Kabupaten Serang agar selalu mensyukuri nikmat yang ada serta meningkatkan integritas dan disiplin, agar jangan sampai terinfeksi virus SARS.

"SARS itu selingkuh antar rekan sekantor," ujarnya kepada Kabar Banten, Kamis 2 November 2023.

Ia mengatakan, kejadian selingkuh antar rekan sekantor pernah terjadi di tahun-tahun lalu.

Oleh karena itu perlu diingatkan kembali.

Akan tetapi dua tahun terakhir tidak ada laporan.

"Nihil, Alhamdulillah, tahun kemarin gak ada juga. Pernah ada kejadian makanya diimbau supaya tidak ada laporan," ucapnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x