Musim Penghujan, Dinkes Kabupaten Serang Sebut Penyakit Ini Mesti Diwaspadai

- 16 November 2023, 10:15 WIB
Kepala Dinkes Kabupaten Serang dr Rahmat Setiadi saat menjelaskan terkait sejumlah penyakit yang harus diwaspadai saat musim hujan.
Kepala Dinkes Kabupaten Serang dr Rahmat Setiadi saat menjelaskan terkait sejumlah penyakit yang harus diwaspadai saat musim hujan. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten


KABAR BANTEN - Memasuki musim penghujan di Kabupaten Serang, sejumlah penyakit harus diwaspadai.

Salah satu yang harus diwaspadai di Kabupaten Serang yakni penyebaran penyakit demam berdarah dengue atau DBD dan Diare serta ISPA.

Oleh karena itu masyarakat di Kabupaten Serang diminta melakukan beberapa upaya untuk mencegah terjadinya penyebaran penyakit tersebut dengan membersihkan lingkungan.

Baca Juga: Berikut 7 Eselon III Daftar Open Bidding Kepala Disdukcapil Kabupaten Serang

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Serang dr Rahmat Fitriadi mengatakan, saat ini sudah masuk musim peralihan dari kemarau ke penghujan.

Tentunya ia mengimbau kepada masyarakat terdiri potensi terjadinya penyakit di musim hujan.

Diantaranya ada demam berdarah dengue atau DBD, diare hingga ISPA.

Oleh karena itu ada beberapa hal yang perlu dilakukan masyarakat selama musim peralihan.

Pertama masyarakat harus cukup gizi karena untuk daya tahan tubuh.

Kedua menjaga kesehatan lingkungan.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x