Satgas Covid MUI Minta Kampanye Skala Besar Ditiadakan

- 14 September 2020, 14:08 WIB
ilustrasi pilkada serentak
ilustrasi pilkada serentak /

KABAR BANTEN - Satgas Covid-19 MUI Provinsi Banten meminta agar kampanye terbuka yang menghadirkan massa besar dan berpotensi menjadi media sebaran Covid-19, ditiadakan. Permintaan itu disampaikan guna mencegah penularan Covid-19.

Ketua Satgas Covid-19 MUI Provinsi Banten H. Fadlullah mengatakan, pihaknya ingin seluruh elemen terkait memastikan seluruh tahapan pilkada melaksanakan protokol kesehatan.

"Kampanye terbuka yang menghadirkan massa besar dan berpotensi menjadi media sebaran Covid-19 untuk ditiadakan," katanya, Senin 14 September 2020.

Baca Juga: Fahri Bandingkan Penikaman Syaikh Ali Jaber dengan Penusukan Wiranto di Banten

Kemudian, kampanye dialogis dilakukan secara terbatas dengan memenuhi standar protokol Covid-19.

"Kandidat dan tim sukses dalam menyampaikan gagasan serta platform politiknya dapat mengoptimalkan penggunaan media mainstream baik surat kabar atau televisi serta media sosial yang dikemas secara kreatif, inovatif dan solutif," katanya.

Menurutnya, pelaksanaan kampanye dalam pilkada hendaknya dilakukan secara beradab, menghargai perbedaan pandangan politik, menghindari konflik serta menjaga stabilitas kemanan juga menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan budaya.

Baca Juga: 20 Negara Tertinggi Kasus Covid-19

"Penyelenggara Pemilu (KPU dan Bawaslu) agar dapat tegas dan memberikan sanksi terhadap peserta pilkada yang tidak mematuhi protokol kesehatan," tuturnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x