Potensi Kerawanan Tinggi, Polda Banten Kerahkan 1.364 Personel Amankan Nataru

- 22 Desember 2023, 07:16 WIB
Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim beserta jajaran menginspeksi pasukan saat memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Maung 2023 di Polda Banten, Kamis (21/12/2023).
Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim beserta jajaran menginspeksi pasukan saat memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin Maung 2023 di Polda Banten, Kamis (21/12/2023). /Kabar Banten/M. HASHEMI RAFSANJANI/

KABAR BANTEN - Polda Banten menerjunkan 1.364 personel untuk mengamankan Natal dan Tahun Baru (Nataru). 

Para personel diingatkan bahwa pelaksanaan pengamanan Nataru dengan sandi Operasi Lilin Maung 2023 kali ini memiliki potensi kerawanan tinggi.

Adanya potensi kerawanan tinggi tersebut karena pengamanan Nataru juga bersamaan juga dengan tahapan kampanye Pemilu.

Baca Juga: Operasi Lilin 2023 Pengamanan Nataru Kapolresta Serang Kota Gelar Apel Pasukan

Untuk memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana, Polda Banten menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Maung 2023, bertempat di lapangan Polda Banten pada Kamis (21/12/2023). 

Bertindak selaku pimpinan apel Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim. Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda Banten Brigjen Pol H. M. Sabilul Alif beserta seluruh Pejabat Utama Polda Banten, Danrem 064/MY, KA BNN Provinsi Banten,Ketua DPRD Provinsi Banten, Kajati Banten, dan segenap unsur Forkopimda lainnya.

Dalam kesempatannya Kapolda Banten membacakan amanat Kapolri terkait Operasi Lilin 2023. 

"Pengamanan Nataru merupakan tugas rutin yang harus kita pastikan berjalan dengan aman, nyaman dan lancar sebagimana penekanan Presiden Joko Widodo bahwa Natal dan tahun Baru ini rutinitas tetapi apapun tetap harus direncanakan dan dipersiapkan, utamanya yang berkaitan dengan transportasi, pasokan serta distribusi bahan pokok," kata Abdul Karim.

Selanjutnya Abdul Karim menyampaikan bahwa potensi pergerakan masyarakat pada momen Nataru tahun ini meningkat signifikan. 

"Berdasarkan survei Kemenhub RI, potensi pergerakan masyarakat pada Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 diperkirakan mencapai 107,63 juta orang atau 63,46 juta orang dibandingkan tahun sebelumnya," ujarnya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x