Dua Kali Sambangi Banten, TKD Capres Anies Baswedan Optimistis Suara Meningkat

- 31 Januari 2024, 10:40 WIB
Calon presiden Anies Baswedan saat kampanye di Padarincang Kabupaten Serang, Selasa 30 Januari 2024.
Calon presiden Anies Baswedan saat kampanye di Padarincang Kabupaten Serang, Selasa 30 Januari 2024. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Calon Presiden nomor urut 01 Anies Rasyid Baswedan melakukan kampanye di lapangan Desa Padarincang Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang, Selasa 30 Januari 2024.

Kunjungan Capres Anies Baswedan ke Provinsi Banten tersebut merupakan kali kedua selama jelang pemilu 2024.

Dengan kedatangannya ke Banten tersebut diklaim telah mampu meningkatkan target perolehan suara Capres Anies Baswedan di Provinsi Banten.

Baca Juga: Pilpres 2024: Ditanya Soal Debat Capres Terakhir, Anies Baswedan: Saya Belum Lakukan Persiapan

Ketua TKD Amin Provinsi Banten Gembong R Sumedi mengatakan, untuk pasangan Amin di Banten dirinya mengaku sangat optimis perkembangan akhir-akhir ini.

Jika diawal pihaknya menargetkan suara 60 persen kini diyakini bisa meraih 70 persen di Banten dan menang satu putaran.

"InsyaAllah mohon doanya dari teman-teman semuanya," ujarnya kepada Kabar Banten.

Politisi PKS itu juga mengatakan setelah dua kali Anies Baswedan melakukan kunjungan ke Banten diakui dia ada perubahan besar.

Telah terjadi peningkatan penerimaan masyarakat terhadap Anies Baswedan.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x