Milad ke 16 Partai Gerindra Kota Cilegon, Helldy Agustian Ajak Ibu-ibu Majelis Taklim Menangkan Prabowo-Gibran

- 6 Februari 2024, 21:30 WIB
Suasana milad ke 16 Partai Gerindra yang digelar oleh DPC Partai Gerindra KotaCilegon.
Suasana milad ke 16 Partai Gerindra yang digelar oleh DPC Partai Gerindra KotaCilegon. /Dokumen Humas Partai Gerindra Kota Cilegon

KABAR BANTEN - DPC Partai Gerindra Kota Cilegon memperingati ulang tahun atau milad ke-16 tahun di The Royale Krakatau Hotel Cilegon, Selasa 6 Februari 2024.

Hadir dalam acara tersebut Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon Helldy Agustian beserta jajarannya, para calon legislatif (caleg) Partai Gerindra se-Kota Cilegon, serta ribuan ibu-ibu majelis taklim se-Kota Cilegon.

Dalam sambutannya, Helldy Agustian mengucapkan terima kasih atas kehadiran pengurus dan para kader, serta jamaah pengajian ibu-ibu yang datang dari berbagai wilayah di Kota Cilegon.

"Pada momentum milad ke-16 Partai Gerindra Kota Cilegon ini kami ingin mengajak semuanya untuk doa bersama dan shalawat. Mudah-mudahan Kota Cilegon selalu mendapatkan keberkahan dari Allah SWT," kata Helldy Agustian.

Ia menuturkan, Partai Gerindra saat ini baru menginjak usia 16 tahun. Namun begitu, tingkat elektabilitasnya sudah menduduki posisi kedua nasional.

"Bahkan baru-baru ini ada hasil survei yang menempatkan Partai Gerindra di urutan pertama," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Helldy Agustian mengajak ibu-ibu majelis taklim dan masyarakat Kota Cilegon untuk memenangkan Partai Gerindra dan juga calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subiyanto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pemilu 14 Februari 2024.

"Pak Prabowo ini tokoh yang gigih dan sungguh-sungguh. Sudah beberapa kali nyalon gagal, tapi tidak patah semangat. Berilah kesempatan kepada beliau. Kalau ibu-Ibu punya anak gadis, kemudian sudah tiga kali dilamar ditolak terus, masa yang keempat ditolak juga? Keterlaluan," tuturnya.

Baca Juga: Cuti Sebagai Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian Hadiri Deklarasi Dukungan Terhadap Prabowo-Gibran

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x