Menatap Pilkada Banten 2024, Pengamat: Parpol Sudah Bisa Tentukan Arah Koalisi

- 24 Februari 2024, 07:28 WIB
Pengamat Politik dari Populi Center Usep Saepul Ahyar yang menyampaikan parpol sudah bisa tentukan arah politik Pilkada Banten 2024.
Pengamat Politik dari Populi Center Usep Saepul Ahyar yang menyampaikan parpol sudah bisa tentukan arah politik Pilkada Banten 2024. /Kabar Banten/Irfan Muntaha

KABAR BANTEN - Proses penghitungan suara Pemilu 2024 masih berjalan. Meski demikian pengamat politik menilai partai politik sudah bisa menentukan arah koalisi untuk Pilkada Banten 2024.

Pilkada Banten 2024 yang dimaksud, yakni Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota. Pilkada akan digelar pada November 2024.

Pengamat Politik dari Populi Center Usep Saepul Ahyar mengatakan, parpol di Provinsi Banten seharusnya tidak terlalu lama untuk menentukan sikap politik Pilkada Banten 2024.

Baca Juga: KPU Provinsi Banten Mulai Bahas Tahapan Pilgub Banten 2024

Seperti untuk Pemilihan Gubernur maupun walikota dan bupati. Sebab katanya perolehan kursi DPRD di masing-masing parpol sudah bisa terlihat dari berbagi pusat informasi yang disajikan secara ilmiah.

"Kaya Quick Count itukan sebenarnya metode ilmiah dan kontek penghitungan itu saya kira kesalahannya kecil. Harusnya parpol segera mengambil keputusan. Ini udah jelas siapa pemenang siapa mendapatkan berapa ?," kata Usep saat berbincang dengan Kabar Banten, Kamis 22 Februari 2024.

Terlebih ia juga meyakini parpol sudah mengantongi data maupun informasi perolehan suara Caleg DPRD. Sehingga juga sudah mengetahui jumlah perolehan kursi yang didapat parpol itu sendiri.

Referensi untuk menguatkan informasi dan data perolehan suara sementara juga bisa dikontrol melalui aplikasi sirekap.

Meskipun ada eror tetapi menurutnya bisa dijadikan alat bantu untuk memperkaya informasi dan mengontrol perolehan kursi DPRD baik Provinsi maupun Kabupaten dan kota.

"Jadi dengan adanya teknologi informasi dengan temuan-temuan ilmu statistik kaya gitu sebenarnya sudah bisa memprediksi siapa duduk (Terpilih jadi Anggota DPRD) siapa dimana," katanya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x