Kenaikan Penumpang Luar Biasa, Menhub Akui Pelayanan Mudik tak Maksimal di Pelabuhan Merak

- 7 April 2024, 13:50 WIB
Menhub Budi Karya Sumadi dan Menko PMK saat memberikan keterangan pers terkait dengan kemacetan di Pelabuha n Merak Banten
Menhub Budi Karya Sumadi dan Menko PMK saat memberikan keterangan pers terkait dengan kemacetan di Pelabuha n Merak Banten /Kabar Banten/Himawan Sutanto/

KABAR BANTEN – Kemacetan parah di Pelabuhan Merak dan Ciwandan mendapat atensi langsung pemerintah pusat. Dua menteri yakni Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Efendi bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, mendatangi Pelabuhan Merak pada Minggu 7 April 2024.

Kedua menteri tersebut mengunjungi Pelabuhan Merak untuk mecari solusi dengan antrean kendaraan yang sampai mengular hingga mencapai ke KM 82. Bahkan beberapa kendaraan juga dialihkan dari jalan tol ke jalan arteri.

Dalam keterangan persnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, mengatakan pada arus mudik Lebaran 2024 ini terjadi kenaikan penumpang yang signifikan sehingga pelayanan terhadap pemudik tidak maksimal.

Menurut Menhub, pihaknya sudah berusaha semaksimal mungkin untuk melakukan penguraian kemacetan. Namun, karena adanya kenaikan yang cukup signifikan, dan adanya antrean kendaraan  yang cukup panjang, maka pihaknya meminta maaf.

Baca Juga: Puncak Arus Mudik Lebaran 2024, Pelabuhan Merak-Ciwandan Macet Parah

Sedangkan Menko PMK Muhadjir Efendi mengatakan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan semua pihak, yakni, kapal dari Merak hanya bongkar saja dan tidak memuat penumpang dari Pelabuhan Bakauheni.

“Khusus kapan dari Merak hanya mengangkut penumpang ke Bakauheni. Kapal tersebut kembali ke Merak hanya untuk mengangkut penumpang lagi,” kata Muhadjir. Hal itu dilakukan guna memaksimalkan trip perjalanan kapal yang dinilai menjadi penghambat perjalanan arus mudik.

“Untuk Pelabuhan bongkar muat yang bisa dilakukan yakni dari Pelindo Ciwandan dan BBM Padang Panjang,” katanya.

Diberitakan sebelumnya, puncak arus mudik 2024 dinilai mulai terjadi sejak Sabtu-Minggu 6-7 April 2024. Akibat jumlah pemudik melonjak menyebabkan jalur mudik menuju Pelabuhan Merak dan Ciwandan Kota Cilegon macet parah.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x