Pengelolaan Keuangan BUMDesma di Kabupaten Serang Bakal Dibuat Sesuai Standar, Begini Upaya DPMD

- 17 April 2024, 12:00 WIB
Kepala DPMD Kabupaten Serang Haryadi saat memberikan keterangan terkait pengelolaan BUMDesma di Kabupaten Serang.
Kepala DPMD Kabupaten Serang Haryadi saat memberikan keterangan terkait pengelolaan BUMDesma di Kabupaten Serang. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa atau DPMD Kabupaten Serang berupaya meningkatkan kepercayaan nasabah BUMDesma di Kabupaten Serang.

Oleh karena itu BUMDesma di Kabupaten Serang bakal diberikan pembinaan oleh Politeknik Keuangan STAN agar pengelolaan keuangannya sesuai dengan standar akuntansi.

Selain itu dari 26 BUMDesma yang ada di Kabupaten Serang lima diantaranya akan dilakukan audit oleh Kantor Akuntan Publik atau KAP.

Kepala DPMD Kabupaten Serang Haryadi mengatakan, pada tahun ini pihaknya bekerjasama dengan perguruan tinggi STAN terkait pembinaan BUMDesma.

Pembinaan yang dilakukan melalui program pengabdian masyarakat terkait pengelolaan keuangan BUMDesma.

"Alhamdulillah sudah silaturahmi dari STAN dan habis lebaran akan dilakukan (pembinaan)," ujarnya kepada Kabar Banten, Selasa 16 April 2024.

Ia mengatakan, di Kabupaten Serang ada 29 BUMDesma yang berasal dari UPK bertransformasi menjadi BUMDesma.

Akan tetapi dari 29 itu hanya 26 BUMDesma yang benar-benar berjalan.

"Yang 3 masih dalam pengawasan tidak sehat tidak ada kegiatan mereka. Maka yang akan jadi sasaran 26 akan dilakukan pembinaan bimbingan terkait pengelolaan keuangan BUMDesma," ucapnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x