Peralihan Musim, BPBD Kota Cilegon Ingatkan Ini

- 8 Oktober 2020, 05:38 WIB
bpbd logo
bpbd logo /

KABAR BANTEN - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cilegon mengingatkan warga, khususnya yang tinggal di daerah bencana agar waspada.

Karena, saat ini cuaca mulai menunjukkan peralihan musim dari musim kemarau ke musim hujan.

“Dalam beberapa hari terakhir cuaca di wilayah Kota Cilegon mulai menunjukkan peralihan dari musim kemarau ke musim hujan kemungkinan timbul bencana,” kata Kabid Logistik dan Kebencanaan pada BPBD Kota Cilegon Afu Mafruh, Rabu 7 Oktober 2020.

Menurut dia, meskipun intensitas hujannya tidak terlalu dominan, masyarakat yang tinggal di permukiman rawan banjir diimbau untuk bisa menjaga kebersihan lingkungan.

Bagi masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana, agar selalu mewaspadai curah hujan yang tinggi, karena kemungkinan bisa menimbulkan banjir.

Baca Juga : Tiga Pegawai di Kecamatan Citangkil Reaktif Covid-19

Ia menuturkan, untuk memudahkan koordinasi dan membantu warga di wilayah yang terkena musibah, BPBD Kota Cilegon memiliki grup WhatsApp dari tingkat kota hingga kelurahan.

Selain itu, pihaknya juga selalu berkoordinasi dengan Badan Metereologi Klimatolologi dan Geofisika (BMKG) terkait informasi cuaca.

Ia mengimbau warga yang tinggal di daerah yang memiliki sungai atau drainase, agar tidak membuang sampah sembarangan. Karena, penyebab banjir yang paling dominan, adalah banyaknya sampah yang membanjiri sungai.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x