Imbauan Kerja dari Rumah, BPS Harap Masyarakat Lakukan Sensus Penduduk Online

- 22 Maret 2020, 14:00 WIB

SERANG, (KB).- Pihak Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Serang mengungkapkan dengan adanya imbauan dari pemerintah kepada masyarakat, agar melakukan aktivitas pekerjaannya di rumah, diharapkan dapat juga dimanfaatkan masyarakat untuk melakukan sensus penduduk online.

Hal tersebut, karena menurut BPS, selama ini selain alasan kurang paham teknologi masyarakat juga sibuk bekerja.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Serang Indra Warman menjelaskan, dengan adanya imbauan pemerintah kepada masyarakat untuk melakukan semua aktivitasnya di rumah, bisa dimanfaatkan untuk melakukan sensus melalui online.

Sebab selama ini, selain alasan kurang memahami teknologi ada beberapa masyarakat yang tidak sempat melakukan sensus, karena sibuk bekerja, sehinga dengan adanya imbauan beraktivitas di rumah, masyarakat Kabupaten Serang dapat memanfaatkan untuk mengisi data pribadinya.

"Harusnya bisa dimanfaatkan masyarakat untuk mengisi sensus penduduk, soalnya semua diminta untuk melakukan aktivitas di rumah," katanya kepada Kabar Banten, Jumat (20/3/2020).

Untuk capaian sensus online, tutur dia, hingga saat ini angka partisipasi masyarakat dalam melakukan sensus penduduk online sudah sekitar 13 persen.

"Sementara, target partisipasi masyarakat untuk mengikuti sensus penduduk online sekitar 20 persen. Persentasenya hingga saat ini terus naik," ujarnya.

Menurut dia, naiknya angka partisipasi masyarakat terbantu dengan upaya yang telah dilakukan BPS Kabupaten Serang dalam memberikan sosialisasi langsung kepada pemerintah desa yang ada di 29 kecamatan.

Sejak awal peluncurannya, BPS secara masif melakukan sosialisasi kepada desa tentang tata cara melakukan sensus penduduk secara online tersebut, sehingga nantinya desa dapat menyampaikan hal tersebut kepada rukun tetangga (RT) maupun rukun warga (RW).

"Kami berikan sosialisasi ke desa-desa dengan mengadakan rapat koordinasi. Jadi, terus naik angka partisipasinya. Jadi, dari desa nanti bisa disampaikan lagi ke tingkat RT dan RW," ucapnya.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x