Mahasiswa : Pemprov Banten Gagal Petakan Kemiskinan

- 18 Juli 2020, 09:30 WIB
ilustrasi kemiskinan
ilustrasi kemiskinan

Baca Juga : Angka Kemiskinan 2020, Kabupaten Serang Diprediksi Sumbang Kenaikan

Sebelumnya, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy mengatakan, bertambahnya angka kemiskinan di Banten merupakan dampak pandemi Covid-19. Saat ini, Pemprov Banten fokus dalam menjaga keselamatan masyarakat. "Bagaimana penyebaran covid ini agar tidak menyebar luas di Banten," katanya.

Pihaknya berupaya menjaga ekonomi masyarakat di delapan kabupaten/kota. Salah satunya melalui penyaluran jaring pengaman sosial.

Mantan Anggota DPR RI ini tak menampik pengangguran turut menyumbang  kemiskinan. Kondisi ini diperparah oleh pandemi Covid-19 yang mengakibatkan banyak masyarakat kehilangan pekerjaan.

"Ini juga berdampak pada kemiskinan, salah satunya nanti kita lihat dulu, validasi datanya. Kinerja Disnakertrans akan kita evaluasi dengan konteks keadaan sekarang. Kan bukan hanya Banten tapi seluruh semua daerah (terdampak Covid-19)," ujarnya. (SN)*

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah