Duh, Puluhan Tong Sampah di Jalur Protokol Kota Serang Rusak Hingga Hilang

- 19 Juli 2020, 15:19 WIB
hRbvCfUVAIeVv3ht70a1KflVsIT3UL24dJtkUf1K
hRbvCfUVAIeVv3ht70a1KflVsIT3UL24dJtkUf1K

SERANG, (KB).- Puluhan tong sampah di sepanjang jalur protokol Kota Serang kondisinya memprihatinkan. Sebagian besar rusak hingga hilang entah ke mana. Akibatnya, sampah pun berserakan.

Dita Ayu, warga Kota Serang mengatakan, seharusnya pemerintah dapat memantau dan mengawasi setiap fasilitas umum di wilayahnya. Bila tak ada kontrol dari pemangku kebijakan fasilitas apapun tidak akan bermanfaat. Salah satunya tong sampah yang sebagian besar hilang dan rusak.

"Peran pemerintah harus bisa melakukan pengawasan kepada warganya. Baru kemudian sosialisasi secara berkelanjutan, bila perlu beri sanksi kepada mereka yang merusak. Tong sampah ini sebetulnya penting untuk menjaga keindahan kota," katanya, Ahad (19/7/2020).

Sebenarnya, ucap dia, selama ini kegunaan tong sampah di Kota Serang kurang efektif. Sebab, kesadaran masyarakatnya masih minim akan kebersihan, sehingga fasilitas yang ada pun tak bermanfaat.

"Kalau di kota-kota besar, masyarakatnya sudah sadar akan kebersihan dan memang pemerintahnya pun melakukan pengawasan," ujarnya.

Sementara, warga lainnya Hidayat mengatakan, kerusakan tong sampah sebenarnya dilakukan oleh petugas kebersihan yang biasa mengangkut sampah. Sebab, ia sempat beberapa kali memergoki petugas saat mengangkut sampah di Jalan Veteran. "Bagaimana tidak rusak kalau tong sampahnya di lempar ke sembarang tempat," ucapnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Serang Ipiyanto tidak menutup mata soal tong sampah yang berada di sepanjang Jalan Protokol rusak dan hilang. Menurutnya ada sekitar 200 unit tong sampah yang diletakkan di pinggir jalan tersebut, namun mengalami kerusakan.

"Sampai sekarang yang saya lihat tidak ada (tong sampah), yang ada tinggal besinya saja," katanya.

Ia juga sempat melihat di beberapa warung di pinggir jalan menggunakan tong sampah yang sama dengan tong sampah yang berada di pinggir jalan tersebut.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x