Anggaran Penanganan Covid-19 Rawan Penyimpangan

- 27 Juli 2020, 08:15 WIB
anggaran ilustrasi
anggaran ilustrasi

Sementara itu, belanja tak terduga (BTT) pada APBD Perubahan 2020 diusulkan sebesar Rp 770 miliar, yang di dalamnya untuk penanganan Covid-19. Nilai tersebut lebih kecil dibanding BTT hasil pergeseran anggaran pada APBD Murni 2020 senilai Rp 1,6 triliun.

Wakil Ketua DPRD Banten M Nawa Said mengatakan, sejak awal dirinya mengikuti perkembangan Covid-19 di Provinsi Banten.

"Saya ingat betul fraksi kami (Demokrat DPRD Banten) tanggal 13 Maret 2020 itu teriak minta agar pemprov tingkatkan status KLB untuk Banten yang kemudian disikapi pemprov dengan KLB pada 14 Maret," kata M Nawa Said dalam diskusi publik yang dilaksanakan forum lintas di salah satu rumah makan di Kota Serang, Ahad (26/7/2020).

Selanjutnya keputusan KLB diikuti oleh seluruh kabupaten/kota di Provinsi Banten. Langkah itu, menurut dia, menunjukkan kepala daerah di Banten responsif terhadap penanganan Covid-19.

"Dan ini bisa kita lihat yang diawal-awal posisi Provinsi Banten ada 3 besar, kemudian 5 besar, tadi disampaikan 13 besar, artinya turun secara drastis. Ini bisa kita lihat sebagai capaian prestasi kinerja pemerintah di Provinsi Banten baik kabupaten/kota maupun di Provinsi Banten," ujarnya.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah