Hati-hati, Inilah 10 Perkara yang Dapat Mengurangi Pahala dan Ditolaknya Puasa

- 29 Maret 2024, 11:15 WIB
Ilustrasi terkait 10 hal yang dapat mengurangi pahala bahkan ditolaknya puasa kita oleh Allah SWT.
Ilustrasi terkait 10 hal yang dapat mengurangi pahala bahkan ditolaknya puasa kita oleh Allah SWT. /Pexels/michael-burrows

KABAR BANTEN - Ibadah puasa dianggap salah satu ibadah terpenting dalam Islam ini adalah peraktek selama sebulan penuh dimana umat Islam menahan diri dari makanan, minuman dan kebutuhan fisik lainnya dari terbit fajar hingga matahari terbenam.

Naman ada perbuatan-perbuatan yang dapat mengurangi pahala puasa dan perbuatan yang bisa ditolaknya ibadah puasa oleh Allah SWT.

Sehingga penting bagi umat Islam memahami dan menghindari perbuatan-perbuatan yang dapat mengurangi pahala bahkan ditolaknya puasa kita oleh Allah.

Baca Juga: Bagaimana Cara Agar Doa Cepat Dikabulkan dan Tidak Ditolak? Simak Jawaban dari Ustadz Adi Hidayat

Penasaran apa saja perbuatan-perbuatan yang mengurangi pahala puasa?

Berikut 10 hal yang dapat mengurangi pahala puasa sebagaimana dikutip Kabar Banten melalui kanal YouTube NS BOR CHANNEL:

1. Berdusta atau berbohong

Puasa adalah salah satu ibadah yang sangat penting dalam agama Islam, namun ada beberapa tindakan dapat mengurangi pahala puasa, seperti sabda Rasulullah SAW:"barang siapa tidak meninggalkan ucapan dusta dan perbuatan dusta maka Allah tidak membutuhkan dia meninggalkan makan dan minum"(HR. Bukhari Muslim).

2. Memaki atau berbicara kasar

Rosulullah SAW bersabda:"puasa itu bukan sekedar menahan makan dan minum tapi juga menahan diri dari ucapan dan perbuatan yang sia-sia, jika ada seseorang yang mengolok-olok atau bertindak kasar pada dirinya maka katakanlah saya sedang berpuasa".(HR. Bukhari).

3. Melakukan perbuatan keji dan mungkar

Allah SWT berfirman dalam Qur'an surat Al-Baqarah ayat 185:

"puasa itu diwajibkan bagimu sebagaimana diwajibkan kepada orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa".

Jika seorang muslim melakukan perbuatan keji dan mungkar maka ia justru meninggalkan takwa sehingga hal ini dapat mengurangi pahala puasa.

4. Makan dan minum secara sengaja

Rosulullah SAW bersabda:"barang siapa yang sengaja makan atau minum pada siang hari di Bulan Ramadan padahal ia mengetahui bahwa ia sedang berpuasa maka ia harus mengganti puasanya dengan berpuasa 2 bulan berturut-turut".(HR Bukhari dan Muslim).

Beliau juga bersabda:"Allah tidak akan menerima puasa seseorang yang minum khamar atau minuman keras walaupun sedikit"(HR. Bukhari dan Muslim).

5. Berbuat Dzalim

Rosulullah SAW bersabda:"tidak ada gunanya puasa bagi orang yang tidak meninggalkan ucapan dusta dan perbuatan dusta serta tidak meninggalkan perbuatan dzolim"(HR.Bukhari).

Baca Juga: Inilah 10 Tanda Orang yang Diikuti Khodam Al Qur'an Menurut Islam

6. Tidak menjaga pandangan mata

Rosulullah SAW bersabda:"barangsiapa berpuasa untuk Allah dan memelihara pandangan matanya maka ia akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu"(HR. Bukhari dan Muslim).

7. Memutuskan Hubungan Silaturahmi

Rosulullah SAW bersabda:"tidak diterima amal kecuali dengan diikuti oleh hubungan baik diantara kalian"(HR. Bukhari).

8. Tidak memperbaiki hubungan dengan orang yang telah dimaafkan

Rosulullah SAW bersabda:"barang siapa yang mempunyai perselisihan dengan saudaranya maka janganlah ia berpuasa karena Allah tidak memperhatikan puasanya"(HR. Bukhari dan Muslim).

9. Tidak menunaikan salat

Rosulullah SAW bersabda:"tidak diterima puasa orang yang tidak mengerjakan salat"(HR. Ahmad).

10. Ghibah

Rosulullah SAW bersabda:"ada 5 perkara yang membatalkan pahala orang yang berpuasa yaitu berdusta, berghibah, mengadu domba, bersumpah palsu, memandang dengan syahwat"(HR.Dailami).

Kemudian ada beberapa golongan orang yang tidak akan diterima puasanya oleh Allah SWT:

1. Orang yang melakukan kesyirikan kepada Allah karena syirik itu membatalkan amal ibadah.

2. Munafik, Allah SWT berfirman:"sesungguhnya orang-orang yang munafik itu ditempatkan ditingkat paling bawah dari neraka kamu tidak akan mendapat seorang penolong pun bagi mereka"(Qur'an surat An-nisa ayat 145).

3. Anak yang durhaka pada orang tuanya.

4. Orang yang menyebut-nyebut pemberian sedekahnya.

5. Mendustakan takdir, yaitu orang yang tidak terima dengan takdirnya.

6. Orang yang mengolok-olok agama.

7. Orang-orang yang mereka datangkan pembatal-pembatal Islam, salah satu contohnya adalah melakukan kesyirikan kepada Allah.

Baca Juga: Ini Keistimewaan Sifat Malu Agar Terhindar dari Murka Allah, Kata Ustadz Abdul Somad dan Khalid Basalamah

8. Orang yang menawarkan dirinya kepada ajaran sesat.

Dan penjelasan diatas puasa adalah ibadah yang mengharuskan umat Islam untuk tidak makan dan minum dan kebutuhan fisik lain di siang hari.

Namun penting untuk menghindari perbuatan yang dapat mengurangi pahala puasa dan menghindari perbuatan yang membuat puasa kita ditolak atau diterima puasa kita oleh Allah SWT, semoga informasi ini bermanfaat.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube NS BOR CHANNEL


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x