Bawa Celurit dan Gergaji, Tawuran Pelajar di Kota Tangerang Pecah

- 29 Agustus 2018, 20:45 WIB
PSX_20180829_204324
PSX_20180829_204324

TANGERANG, (KB).- Bentrokan antar pelajar kembali terjadi di Tangerang. Kali ini aksi tawuran pecah di Jalan KH. Hasyim Ashari, Cipondoh, Kota Tangerang, Rabu (29/8/2018) sore. Mereka yang terlibat bentrokan berasal dari pelajar SMK dan SMA di Kota Tangerang. Bahkan para generasi muda ini melancarkan aksinya itu dengan menenteng senjata tajam. Situasi di lokasi kejadian pun tampak mencekam. Beruntung jajaran Polsek Cipondoh segera melerai aksi tawuran tersebut. "Mereka membawa senjata tajam jenis celurit dan gergaji," ujar Kapolsek Cipondoh, Kompol Sutrisno, Rabu (29/8/2018). Aksi kejar-kejaran pun mewarnai antara pelajar dengan polisi. Mereka lari tunggang-langgang saat diamankan petugas. "Ada dua orang provokatornya kami tahan," ucapnya. Mereka yang digelandang ke Mapolsek Cipondoh di antaranya MF (17) dan FA (17). Keduanya masih berstatus sebagai pelajar di SMK swasta yang ada di Kota Tangerang. "Awalnya mereka tawuran karena pagar sekolahan dilempari batu oleh siswa dari sekolah lain," kata Sutrisno. Para murid itu kemudian janjian melalui akun Instagram. Lalu mereka saling melancarkan aksi bentrokan ini. "Masih dalam pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut," paparnya. (DA)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah