Boyong 3 Penghargaan, Pemkot Tangerang Gelar Liwetan Bersama Petugas Lapangan

- 16 Januari 2019, 15:00 WIB
pemkot tangerang rai penghargaan dari KLHK
pemkot tangerang rai penghargaan dari KLHK

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar acara ngeliwet bersama petugas lapangan sebagai bentuk tasyakuran atas diraihnya tiga penghargaan di bidang lingkungan hidup dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang diserahkan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla. Ketiga penghargaan tersebut, antara lain Nirwasita Tantra Award Green Leadership Kategori Kota Besar 2018, Adipura Tahun 2018 Kategori Metropolitan, dan Tantra Award Green Leadership Pimpinan DPRD. Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah seusai acara penganugerahan menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak terutama para petugas kebersihan yang telah bekerja siang dan malam untuk menjaga kebersihan Kota Tangerang. "Terima kasih atas dukungannya kepada Pemkot Tangerang yang terus berupaya mewujudkan kota yang layak huni, mari sama-sama kita wujudkan kebersihan, keindahan, dan ketertiban untuk Kota Tangerang yang lebih nyaman. Kita bersyukur mendapat apresiasi dari Pemerintah Pusat, tentunya semua itu tidak akan ada artinya bila masyarakat kita tidak ikut andil, mudah-mudahan kita bisa terus membangun Kota Tangerang," katanya, Senin (14/1/2019). Ia berharap, adanya penghargaan Adipura yang diterima Pemkot Tangerang tersebut, bukan hanya menjadi milik pemerintah, tetapi milik masyarakat Kota Tangerang, agar masyarakat bisa tergerak untuk terus ikut membangun kota. Orang nomor satu di Kota Tangerang tersebut, kemudian mengajak Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin, Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Dadi Budaeri bersama dengan seluruh Kepala OPD Pemkot Tangerang ngeliwet bersama di Gedung MUI Kota Tangerang. "Ini berkat kerja keras dari seluruh teman-teman yang sudah total berbuat untuk Kota Tangerang," ujarnya. Pada acara yang dihadiri tak kurang dari 1.500 petugas lapangan dari berbagai OPD tersebut, Wali Kota Tangerang juga mengharapkan, agar dengan diraihnya piala Adipura yang merupakan supremasi tertinggi di bidang lingkungan hidup, bisa memberikan motivasi bagi masyarakat untuk semakin sadar akan pentingnya kebersihan lingkungan. "Piala ini bukan untuk pemerintah, tapi untuk seluruh masyarakat Kota Tangerang," ucapnya. Untuk itu, dia menghimbau, agar setiap OPD bisa mengantarkan piala Adipura yang telah diraih kepada masyarakat. "Caranya, misalnya Dinas Pendidikan anterin ke sekolah-sekolah, supaya bisa semangat ikut Adiwiyata. Camat atau lurah tunjukin kalau piala ini hasil dari perilaku menjaga kebersihan lingkungan, jadinya masyarakat juga jadi tahu kalau kerja sama antara masyarakat dan pemerintah itu ada hasilnya," tuturnya. Menutup arahannya, dia meminta, agar para petugas lapangan untuk dapat lebih bersemangat dalam menjaga kebersihan dan keindahan Kota Tangerang. "Sebagai hadiahnya, di tahun ini kesejahteraan teman-teman di lapangan akan dinaikkan," katanya yang disambut gemuruh tepuk tangan dari para petugas lapangan yang hadir. Diinformasikan, piala Adipura tersebut, merupakan piala Adipura ke-9 yang pernah diraih oleh Kota Tangerang, sedangkan untuk Green Leadership merupakan penghargaan untuk kepala daerah yang mempunyai karakter kepemimpinan, paham akan isu-isu lingkungan, dan mampu menjawab persoalan lingkungan yang ada. (Dewi Agustini)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah