1549852

Kampung Warna Warni di Kabupaten Lebak

- 14 September 2018, 19:45 WIB
kampung-warna-warni-di-lebak
kampung-warna-warni-di-lebak

Di Kabupaten Lebak, tepatnya di Kampung Salahaur, RT 06/10, Kelurahan Cijoro Lebak, Kecamatan Rangkabitung terdapat kampung wisata warna-warni hasil dari pengembangan program Kotaku. Lokasinya yang cukup strategis, berada di tengah-tengah Kota. Kampung warna-warni ini bisa menjadi alternatif bagi Anda yang ingin berwisata dengan nuansa yang berbeda. Desain kampung warna-warni tersebut, sekilas memang mirip dengan kampung warna-warni di beberapa daerah lainnya di Indonesia. Sebelum masuk ke kawasan perkampungan, Anda akan disambut gapura yang cukup nyentrik.
Penggagas kampung warna-warni, sekaligus koordinator Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Restu Warga, Oji Santani mengatakan, kampung warna-warni ini bisa menjadi ikon baru daya tarik wisata tersendiri bagi Kabupaten Lebak. Saat ini sejumlah penataan dan pembenahan terus dilakukan dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat. "Tekad kami memang ingin menciptakan ikon wisata kampung wisata. Mudah-mudahan kampung warna-warni ini bisa menjadi ikon wisata baru di Lebak," ucapnya.
Menurutnya, upaya yang akan dilakukan nantinya tidak hanya sebatas memoles rumah masyarakat dengan cat warna-warni saja. Tetapi juga akan menata kawasan dengan menanami aneka tanaman. "Kita terus menggalakkan kesadaran masyarakat, jika daerahnya menjadi ikon wisata warga juga nantinya yang akan diuntungkan," ucapnya. Salah seorang warga, Jafar, mengaku senang dengan penataan permukiman warga seperti ini, dan bahkan bisa menjadi ikon kampung wisata. "Mudah-mudahan saja kampung kami bisa menjadi ikon wisata baru bagi Lebak," tuturnya. (Galuh Malpiana)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah