Toko Perlengkapan Sekolah Diserbu Wali Siswa

- 2 Juli 2018, 23:42 WIB
PSX_20180702_205823
PSX_20180702_205823

TANGERANG, (KB).- Sejumlah toko perlengkapan sekolah diserbu para orangtua wali siswa, menyusul segera berakhirnya masa libur sekolah pada 15 Juli 2018. Pantauan kabar-banten.com, para orangtua siswa memborong berbagai keperluan sekolah seperti alat-alat tulis dan seragam sekolah. Hasanah, salah seorang pembeli, mengaku sudah tidak punya waktu untuk menunda membeli perlengkapan sekolah. “Kalau saya sama anak-anak biasa ke sini setiap libur semester,” kata Hasanah, salah satu pengunjung di Pasar Anyar, Jl. Jend. Ahmad Yani, Sukaasih, Kec. Tangerang, Kota Tangerang, Banten, Senin (2/7/2018). Kendati masuk sekolah masih dua minggu lagi, hal ini tidak membuat warga menunda untuk membeli perlengkapan sekolah untuk anak-anak mereka. “Walaupun masih dua minggu lagi masuknya, tetap saja harus beli dari sekarang. Lihat, sekarang saja sudah ramai sekali,” tambah Hasanah. Karyawan toko pun membenarkan bahwa biasanya H-3 menjelang masuk sekolah, toko akan benar-benar dipadati pengunjung. “Kewalahan kalau sudah mendekati masuk sekolah. Walaupun karyawan sudah ditambah, tetap saja kalau pembelinya banyak, kami jadi harus kerja ekstra. Apalagi banyak pembeli yang maunya didahulukan,” ungkap Resti. (Besta/KO)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x