7 Tanda Dalam Hubungan yang diduga Menunjukkan Seseorang Tak Sayang Lagi Sama Pasangan

- 6 Juli 2022, 16:26 WIB
Ilustrasi pria dan wanita terkait tanda seseorang diduga tak sayang lagi sama pasangan.
Ilustrasi pria dan wanita terkait tanda seseorang diduga tak sayang lagi sama pasangan. /Pexels/cottonbro

 

KABAR BANTEN - Jika kamu menemukan 7 tanda berikut dalam hubungan jangan marah dulu, namun coba pelajari apa yang tersembunyi dalam tanda yang ada padanya.

Rasa sayang di hati seseorang bisa berubah kapan saja, bisa karena jenuh atau punya pilihan lain, tentu kondisi itu sangat menyedihkan dan menyakitkan.

Semestinya Jika kamu sudah mengenalnya dengan baik maka kamu bisa mengetahui gejala perubahan sikapnya.

Dikutip Kabar Banten dari Chanel YouTube Sobat Cinta, berikut 7 tanda yang diduga menunjukkan seseorang tidak sayang lagi sama pasangan.

1. Dia kehilangan minat terhadapmu

Gejala ketika pasangan tidak sayang lagi adalah Jika dia menjadi semakin tidak tertarik dengan kejadian sehari-hari dalam kehidupanmu.

Dia tidak lagi tertarik untuk mengetahui bagaimana hari-harimu dia juga tidak memperhatikan lagi dengan mengingatkan makan siang atau perhatian lainnya.

2. Kamu jadi lebih sering bertengkar

Pertengkaran terkadang menjadi hal yang sehat dalam sebuah hubungan asmara.

Ketika berbicara tentang pertengkaran kamu harus memiliki cara yang sehat untuk menanganinya atau hubungan kamu mungkin tidak akan bertahan lama.

Namun ketika kamu mendapati bahwa pertengkarannya semakin menyakitkan dan jahat ada kemungkinan cinta telah hilang dari hubungan kalian.

3. Mengabaikan chatmu

Dia juga sering mengabaikan chatmu begitu saja, kalau dulu hampir satu kali 24 jam nonstop ada saja obrolan seru yang sering kalian temukan. Tetapi mungkin saat ini menanyakan kabar saja rasanya sulit.

Mungkin kamu sudah membuka obrolan terlebih dulu tapi dia memilih membalasnya dengan waktu yang cukup lama bahkan dia lebih memilih mematikan handphonenya seharian, agar tidak terganggu dengan pesan yang sering kamu berikan.

4. Mulai tidak menghargai

Pasangan bisa memulai dengan perlakuan dan kata-kata yang kasar, atau membuat komentar negatif dan mengkritik sepanjang waktu.

Bahkan mulai secara verbal atau emosional menyalahkan pasangannya dan yang paling ekstrem dia mulai membandingkan dengan orang lain.

5. Sudah tidak peduli

Tanda yang paling terlihat ialah rasa pedulinya terhadapmu berkurang, bahkan sama sekali sudah tidak peduli.

Jika dulu kamu telat makan dia akan marahimu, itu sebagai tanda kepeduliannya mungkin sekarang dia memilih diam, bahkan membiarkanmu begitu saja. Bisa jadi itu tanda dia udah tidak peduli sama kamu.

6. Kebiasaan berubah drastis

Kamu bakal ngerasain perubahan drastis dari kebiasaan yang sering dilakukannya, mungkin dulu dia sering mengajakmu kencan dengan nonton film atau mengajakmu traveling.

Tetapi kebiasaan-kebiasaan itu sekarang udah tidak kamu temui lagi, bahkan dapat dihitung dalam waktu beberapa bulan hanya dalam hitungan jari pertemuanmu dengannya.

7. Instingmu mengatakan kalau dia sudah tidak tertarik lagi

Jujur saja terkadang kamu harus mempercayai insting dan naluri dalam hubungan asmara.

Ketika kamu merasa hubunganmu sedang terancam jujurlah dengan diri sendiri dan dengarkan instingmu, biasanya itu benar karena insting secara tidak sadar mengambil tanda-tanda yang ada di hadapanmu tentang hubungan tersebut.***

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Sobat Cinta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah