PAKBOY: Ada Uang Pak Boy Disayang, Tak Ada Uang Kopi pun Dicampur Garam

- 3 Oktober 2022, 19:50 WIB
Ilustrasi Pak Boy yang marah karena kopinya dicampur garam oleh Selly
Ilustrasi Pak Boy yang marah karena kopinya dicampur garam oleh Selly /Sigit Angki Nugraha/Kabar Banten

Baca Juga: Ciduk Komplotan Begal Taksi Online, Satreskrim Polres Cilegon Amankan 3 Orang Pelaku, 2 Masih DPO 

Saat itu Selly juga masih bersikap baik, ia terus menyemangati suami agar tidak menyerah mencari rezeki.

Setiap Pak Boy mau berangkat ngojek, sang istri pasti menyiapkan pisang goreng dan kopi hitam manis kesukaan suaminya.

“Awal-awal setelah di PHK, istri sikapnya masih manis. Masih mau nyuguhin kopi manis dan pisang goreng kesukaan saya,” tuturnya.

Baca Juga: Baim Wong dan Paula Verhoeven Dilaporkan ke Polres Jakarta Selatan, Ancaman Hukuman 1,4 Tahun Penjara Menanti 

Sambutan istri untuk suami di pagi hari ini, membuat Pak Boy terus semangat untuk bisa bertahan di era pandemi.

Namun apa dikata, pandemi memang menyerang berbagai sektor kehidupan, tidak hanya pada kesehatan namun juga pada perputaran ekonomi.

Pak Boy seret orderan karena masyarakat tidak ada yang mau bepergian menggunakan motor, salah satunya menggunakan ojek online.

“Saya sepi orderan, begitu juga teman-teman lain. Memang sepi orderan selama pandemi,” ucapnya.

Baca Juga: Mind the Gap, Leave No One and Place Behind, Tema Hari Habitat Sedunia 2022 di Senin Ceria Awal Oktober 

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x