Ssst!, Bacaleg dari Partai Penguasa Kota Cilegon Mulai Bergerak, Ini Bocoran Strategi Mereka

- 10 Januari 2023, 10:06 WIB
Ilustrasi bacaleg dari partai penguasa di Kota Cilegon yakni PKS mulai bergerak demi pemenangan Pemilu Legislatif 2024
Ilustrasi bacaleg dari partai penguasa di Kota Cilegon yakni PKS mulai bergerak demi pemenangan Pemilu Legislatif 2024 /Sigit Angki Nugraha/Kabar Banten

Ketua Majelis Pertimbangan Daerah PKS Kota Cilegon Nurrotul Uyun mengatakan, partainya telah selesai mempersiapkan para bacaleg di seluruh dapil Kota Cilegon.

“Kuota bacaleg sudah terisi semua, untuk empat dapil di Kota Cilegon,” katanya kepada Kabar Banten, Selasa 10 Januari 2023.

Baca Juga: Kaya hingga Tidak Bisa Langgeng, Ini Kecocokan Jodoh Weton Selasa Legi dengan Kamis Wage Menurut Primbon Jawa 

Menurut Nurrotul Uyun, jumlah para bacaleg dari PKS Kota Cilegon sesuai dengan quota, yakni 40 kursi.

Terdiri dari 10 bacaleg di Dapil Jombang-Purwakarta, 10 bacaleg di Dapil Cilegon-Cibeber, 12 bacaleg di Dapil Citangkil-Ciwandan, serta 8 bacaleg di Capil Grogol-Pulomerak.

“Formasinya 10-10-12-8, dimana seluruh bacaleg adalah kader internal. Ada dari tokoh lama, juga kaum milenial,” ujarnya.

Baca Juga: Diguncang Gempa M 7,5, Maluku Sempat Terancam Tsunami, Begini Potensi dan Wilayah Terdampak Menurut BMKG  

Nurrotul Uyun juga menyatakan jika quota keterwakilan perempuan di setiap dapil juga sudah terpenuhi.

Dimana rata-rata bacaleg dari perempuan di setiap dapil sebanyak 3 orang, sesuai dengan aturannya yakni 30 persen keterwakilan perempuan.

“Hanya dari Dapil Citangkil-Ciwandan yang jumlah keterwakilan perempuannya 4 orang. Dapil lain rata-rata 3 keterwakilan perempuan,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x