Hati-hati Memilih Rempah di Masa Pandemi, Berikut 3 Tips Dapatkan Rempah Berkualitas

2 Agustus 2021, 22:03 WIB
beragam rempah dipasaran yang jadi Inceran di Masa Pandemi Covid-19 /pixabay/Tama66/

KABAR BANTEN - Pandemi Covid-19, jadi ajang kebangkitan rempah di Indonesia. Tak se-booming saat adanya pandemi Covid-19, dahulu, rempah hanya digunakan sebagai bahan untuk bumbu makanan.

Terkadang rempah juga menjadi pilihan obat herbal untuk dapat dikonsumsi. Namun, hanya pada waktu-waktu tertentu saja, terutama pada saat sakit.  Dan biasanya hanya masyarakat pedesaan yang masih kenal dengan tradisi serta menyatu dengan alam.

Namun, berbeda saat pandemi Covid-19 ini, bukan hanya masyarakat perdesaan, tetapi masyarakat perkotaan juga mulai melirik rempah.

Baca Juga: Jadi Minuman Hits di Masa Pandemi Covid-19, Berikut 5 Jenis Minuman Kaya Rempah Berkhasiat

Kini, baik masyarakat pedesaan, perkotaan, dari berbagai daerah di Indonesia, mulai sadar betapa pentingnya rempah untuk kesehatan.

Bak mulai menjadi kebiasaan, kini rempah bukan hanya ada di dapur, tetapi ada di ruang tamu.

Rempah mulai menjadi minuman yang biasa dikonsumsi setiap harinya, seperti minuman jahe, kunyit, dan lainnya.

Baca Juga: Mengenal Pala, Tanaman Rempah Berumur Panjang, Mampu Hilangkan Rasa Sakit Hingga Atasi Insomnia!

Atas kondisi tersebut, permintaan rempah pun saat ini mulai banyak. Bahkan, di daerah dan waktu tertentu, beberapa rempah mungkin sempat langka.

Saat permintaan tinggi, stok terbatas, anda perlu hati-hati. Terkadang, ada saja pedangan yang menjual rempah, bukan yang baru namun sudah lama.

Oleh karenanya, anda harus cerdas dalam memilah milih saat membeli rempah.  Jangan sampai anda membeli rempah, karena ketidaktahuan memilih kualitas rempah yang bagus, akan merugikan Anda.

Baca Juga: Tiga Rempah Ini Jadi Hits di Masa Pandemi, Bisa Turunkan Berat Badan Loh!, Berikut Ini Kandungannya

Karena, saat kualitas rempah tidak bagus, hal tersebut tentu akan berpengaruh terhadap berkurangnya khasiat rempah tersebut.

Dilansir kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman Instagram @jalurrempahri, berikut 3  Tips Dapatkan Rempah Berkualitas.

1. Pilih rempah yang bentuknya masih utuh

Saat membeli rempah, anda harus melihat tampilan dari rempah tersebut. Anda harus memilih rempah yang bentuk  masih utuh.

Baca Juga: Lada Dijuluki 'The King of Spice', Berikut Tujuh Keunggulan Primadona Rempah Indonesia Ini

Selain itu, tidak ada bagian yang busuk, dan tidak ada bercak putih pada rempah. Karena, jika terdapat bercak putih, menandakan rempah tersebut sudah berjamur.

2. Belilah rempah seperlunya

Saat membeli rempah, jangan sampai anda alami panic buying. Tenang, meski kadang stok rempah tertentu terbatas, hal tersebut tidak akan lama.

Karena selagi tanah Indonesia masih subur, maka rempah tersebut akan selalu ada. Oleh karenanya belilah rempah seperlunya, terutama rempah kering.

Baca Juga: Mengenal Kayu Manis Rempah Tertua di Dunia, Hingga Dijadikan Hadiah untuk Raja, Ini 7 Keunggulannya 

Karena, jika rempah kering disimpan terlalu lama, dapat mengurangi kualitasnya, baik dari segi aroma hingga rasa.

3. Jangan lupa untuk mencium aromanya

Selain menggunakan indra mata untuk mengamati rempah, anda juga perlu menggunakan indra penciuman untuk mengetahui aroma dari rempah tersebut.

Baca Juga: Geger Pengadaan Pengharum Ruangan dan Tanaman Hias Rp 119 Juta, Ini Penjelasan Pemkot Cilegon

Hal tersebut dilakukan agar anda dapat mengetahui apakah rempah yang akan dibeli tersebut baik untuk dikonsumsi atau tidak.

Ingat! pastikan Anda tidak memilih rempah dengan aroma yang bau apek, apalagi berbau asam ya.

Yuk ah praktekan 3 tips tersebut, agar anda dapat mengkonsumsi kualitas rempah terbaik, yang tentunya khasiat terbaik juga dapat anda rasakan.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Instagram.com/@jalurrempahri

Tags

Terkini

Terpopuler